Kobarkan Semangat Milenial, Pemerintah Gelar "Ignite the Nation!"

- Selasa, 13 Agustus 2019 | 12:12 WIB
Perayaan Hari Ulang Tahun Ke-74 Republik Indonesia. (Antara/Akbar Nugroho Gumay)
Perayaan Hari Ulang Tahun Ke-74 Republik Indonesia. (Antara/Akbar Nugroho Gumay)

Pemerintah, lewat beberapa kementerian, meluncurkan Gerakan Nasional 1000 Startup Digital. Sebagai tahapan awal bakal digelar kegiatan yang bertemakan "Ignite the Nation!"

Acara tersebut bakal digelar di Istora Senayan pada Minggu (18/8/2019). "Ignite the Nation!" juga dirancang khusus untuk memperingati Hari Ulang Tahun ke-74 Republik Indonesia.

"Tahapan 1000 Startup Digital terdiri dengan tahapan Ignition, Workshop, Hacksprint, Bootcamp, dan Incubation," kata Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Aptika) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Semuel Abrijani Pangerapan.

Semuel menyebut gerakan ini bertujuan untuk membangun bangsa dengan mimpi menggerakkan Indonesia melalui solusi berbasis karya, teknologi dan inovasi.

"Sekaligus perayaan bangsa bagi para milenial Indonesia," tutur Semuel.

Pemerintah berharap "Ignite the Nations!" bisa menginspirasi mahasiswa atau pelajar, wirausaha muda dan beberapa generasi muda lainnya untuk berani merealisasikan mimpi besar mereka. Tujuannya untuk menjadi solusi bangsa melalui sebuah program capacity building secara menyeluruh.

Hadirkan Menteri dan Pengusaha Muda

Staf Khusus Menteri Kominfo Bidang Ekonomi Digital, Lis Sutjiati, mengatakan kegiatan ini akan terdiri dari serangkaian sesi panel. Di antaranya panel mentor sektor strategis, panel succesful dream chaser, panel pemain ekosistem 1000 startup.

Dalam acara ini turut hadir Menkominfo Rudiantara, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dan Kepala Bekraf Triawan Munaf, sebagai pembicara.

-
Ignite the Nation! (setkab.id)

Sementara itu, hadir pula pengusaha muda seperti Achmad Zaky, William Tanuwijaya dan Ferry Unardi. 

"Para menteri akan mendiskusikan peluang dan hal-hal yang dapat dibantu komunitas digital para milenial. Terutama dalam sektor pembangunan strategis yaitu kelautan, perikanan, industri, ekonomi kreatif, dan lainnya," tutur Lis 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X