Erick Thohir Gubah Lagu "Kopi Hitam" Momonon Jadi “Batik Hitam”, Apa Ya Maknanya?

- Selasa, 19 Juli 2022 | 10:30 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir (tengah) (Instagram/@erickthohir)
Menteri BUMN Erick Thohir (tengah) (Instagram/@erickthohir)

Lagu berirama reggae karya grup band Momonon berjudul “Kopi Hitam” digubah oleh Menteri BUMN Erick Thohir jadi “Batik Hitam”.

Lagu ini sempat dinyanyikan di panggung dengan kehadiran Erick Thohir di antara personel Momonan. Erick meminta maaf kepada kelompok band Momonon Indonesia karena menggubah lagunya dari "Kopi Hitam" ke "Batik hitam". Selain itu, lagu itu juga diubah gayanya menjadi remix.

"Baru sekali denger lagunya Momonon udah minta di-remix. Maaf ya @momononindonesia. Lagunya keren dan terima kasih juga untuk kausnya. Sudah dipajang," kata Erick Thohir dalam video yang diunggah di akun instagram resmi @erickthohir dalam unggahan Minggu 17 Juli 2022.

Dalam video yang diunggahnya, Erick Thohir mendapatkan kaos putih yang ditandatangani para personel band Momonon.

"Terima kasih Momonon. Luar biasa band ini. Saya juga mohon maaf, tadi lagu "Kopi Hitam"-nya jadi "Batik Hitam" deh. Tetapi Terima kasih ya atas kausnya," kata Erick Thohir.

Syair lagu "Kopi Hitam" band Momonon Indonesia yang digubah menjadi, "Batik Kita, kupu-kupu, Batik Kita semangatku. Batik hitamku itu selalu." Syair yang dibawakan oleh anggota band itu kemudian disambar oleh penonton,

"Kopi Hitamku semangatku. Kopi Hitamku itu selalu."

-
Erick Thohir Gubah Lagu "Kopi Hitam" Momonon Jadi “Batik Hitam” (Istimewa))

Kelompok band Momonon Indonesia itu kemudian meminta fans mereka memberi tepuk tangan kepada Erick Thohir yang juga ikut naik ke panggung.

"Tepuk tangan buat Pak Erick Thohir. Terima kasih," ujar vokalis band tersebut.

Kelompok band Momonon Indonesia adalah sebuah kelompok band yang berasal dari Rangkasbitung, Banten. Kelompok band ini sudah terbentuk sejak 2004. Band ini berawal dari Resha Stromp (Resha Saenishar) yang membangun genre reggae di Rangkasbitung. Ia mengajak beberapa orang lain untuk bergabung seperti Rian dan Deden yang juga sama-sama penyuka musik reggae.

Diketahui, kalau batik yang merupakan produk asli Indonesia adalah gaya pakaian keseharian yang dipakai Erick Thohir. Dalam bertugas sebagai Menteri BUMN, Erick bahkan sering terlihat memadukan pakaian batik dengan celana hitam dan sepatu sneakers. Salah satu batik yang pernah dikenakan Erick adaah batik hitam buatan Baduy di Banten.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Erick Thohir (@erickthohir)

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X