Jokowi Bakal Batasi Jumlah Pengunjung Candi Borobudur

- Jumat, 30 Agustus 2019 | 14:25 WIB
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi sejumlah menteri dan gubernur ketika mengunjungi Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, Jumat (30/8). (Antara/Aloysius Jarot Nugrohoama).
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi sejumlah menteri dan gubernur ketika mengunjungi Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, Jumat (30/8). (Antara/Aloysius Jarot Nugrohoama).

Presiden Joko Widodo mengatakan bakal membatasi jumlah pengunjung yang ingin menaiki Candi Borobudur. Jokowi menganggap perlu diterapkan regulasi agar kawasan wisata asal Magelang itu terjaga hingga masa mendatang. 

Saat ini kekuatan Candi Borobudur dalam menopang beban sudah semakin berkurang. Kondisi benda yang masuk kategori tujuh keajaiban dunia itu mengalami penurunan karena sudah termakan usia.

"Nanti kalau sudah ada kondisi yang betul-betul padat sekali, baru akan ada berapa (pengunjung) yang boleh naik. Dibatasi. Pasti ada pembatasan itu," ujar Jokowi setelah meninjau Candi Borobudur, Jumat (30/8).

Candi Borobudur dibangun tahun 750 masehi. Artinya, bangunan itu sudah berusia 1.269 tahun. Pemerintah ingin melindungi situs bersejarah itu karena khawatir tanah tempat menopang bangunannya ambles akibat beban berlebih. 

"Sudah, tadi sudah dibicarakan. Kan tadi juga sudah ada penurunan (tanah) dikit," tutur Jokowi

Setelah meninjau Candi Borobudur, Jokowi langsung menggelar rapat terbatas mengenai percepatan pengembangan destinasi wisata Borobudur. 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X