Mabes Polri Tegaskan Bakal Kawal Pendistribusian hingga Pelaksanaan Vaksin

- Senin, 4 Januari 2021 | 14:51 WIB
Ilustrasi pemberian vaksin covid-19. (ANTARA/HO-Xinhua)
Ilustrasi pemberian vaksin covid-19. (ANTARA/HO-Xinhua)

Vaksin virus corona tahap pertama sudah mulai disebar diseluruh Indonesia. Mabes Polri menegaskan akan mengawal proses pendistribusian hingga pelaksanaan pemberian vaksin.

Hal tersebut diungkapkan oleh Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Pol Rusdi Hartono. Dia menegaskan Polri bakal mengawal jalannya proses vaksin tersebut.

"Disiapkan pengamanan oleh Polri mulai dari pendistribusian sampai pelaksanaan vaksinasi," kata Brigjen Rusdi saat dihubungi Indozone, Senin (4/1/2021).

Rusdi belum mengetahui secara pasti jumlah anggota Polri yang dikerahkan untuk mengawal vaksin ini. Namun, dia menegaskan Polri sudah siap mengamankan penyebaran vaksin sampai tahap pemberian vaksin.

"Untuk jumlah personel nanti saya cek datanya di sops," ungkap Rusdi.

Seperti diketahui, vaksin virus corona tahap pertana sudah mulai disebar di Indonesia. Target pendistribusian pertama yakni tenaga kesehatan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X