Mulai Hari Ini, 3 Stasiun MRT Jakarta Ditutup

- Senin, 20 April 2020 | 10:32 WIB
Ilustrasi. Stasiun MRT Jakarta (ANTARA/Galih Pradipta)
Ilustrasi. Stasiun MRT Jakarta (ANTARA/Galih Pradipta)

Moda Raya Terpadu (MRT) hari ini menonaktifkan tiga Stasiun MRT di Jakarta sampai batas waktu yang belum ditentukan. Selain menonaktifkan tiga stasiun, pihak MRT juga mengubah waktu keberangkatan kereta menjadi 30 menit sekali.

Hal tersebut disampaikan MRT melalui akun media sosial resminya di Instagram @mrtjkt. Ada perubahan-perubahan layanan MRT Jakarta yang disampaikan dalam akun tersebut.

Pertama, kebijakan layanan yang berubah antara lain jam operasional MRT dari pukul 06.00 WIB sampai pukul 18.00 WIB. Pembatasan penumpang juga diberlakukan yaitu 60 orang per kereta atau 360 per rangkaian.

Kedua, kereta MRT pun mulai beroperasi selang 30 menit sekali. Mulai hari ini juga, ada tiga stasiun MRT yang ditutup sementara yaitu Stasiun Haji Nawi, Stasiun Blok A dan Stasiun ASEAN.

Direktur Operasional dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta, Muhammad Effendi mengatakan kebijakan MRT mengubah layanannya dengan tujuan mendukung Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di wilayah DKI Jakarta. Perubahan kebijakan itu diberlakukan mulai hari ini.

"Mulai hari Senin (hari ini), MRT Jakarta tidak berhenti dan tidak memberangkatkan penumpang dari tiga stasiun dan selang waktu keberangkatan menjadi 30 menit sepanjang jam operasional," kata Effendi dalam keterangan tertulisnya seperti yang diterima Indozone, Senin (20/4/2020).

Artikel menarik lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X