Australia Kirim Makanan Lewat Helikopter untuk Selamatkan Hewan Langka

- Selasa, 14 Januari 2020 | 14:11 WIB
Kiri: Petugas menjatuhkan wortel dari helikopter (Twitter/@sunfloweraidil) / kanan: walabi
Kiri: Petugas menjatuhkan wortel dari helikopter (Twitter/@sunfloweraidil) / kanan: walabi

Pemerintah Australia mulai mengirimkan makanan dari helikopter untuk menyelamatkan hewan-hewan langka agar tak punah. Penanganan ini disebut dengan Operasi Rock Wallaby.

Para petugas mengirimkan makanan kepada populasi walabi yang terkena dampak kebakaran.

Walabi sendiri merupakan hewan yang satu spesies jenis marsupial. Meski bentuknya mirip dengan kanguru, namun walabi berbeda, kakinya lebih pendek.

Dari atas helikopter, para petugas mengirimkan ribuan kg ubi dan wortel kepada walabi akibat yang terlantar akibat kebakaran.

"Para walabi biasanya selamat dari kebakaran, tetapi terlantar akibat sumber makanan hilang imbas kebakaran membakar habitat mereka," ujar Menteri Energi dan Lingkungan NSW, Matt Kean.

-
Helikopter yang mengangkut ribuan wortel untuk walabi (usatoday)

Australia sendiri saat ini berusaha menyelamatkan sebanyak mungkin hewan yang terdampak kebakaran, termasuk koala, kanguru, kakatua dan sejumlah hewan lainnya. Kebakaran hutan Australia telah menyebabkan lebih dari 215.000 hektar hancur. Puluhan ribu koala juga dikabarkan mati.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Motor Kepeleset, Dua Jambret Ditangkap di Monas

Senin, 18 Maret 2024 | 14:10 WIB
X