Virus Corona Merebak, Penimbun Masker Bakal Ditindak

- Senin, 2 Maret 2020 | 17:39 WIB
Karyawan memakai masker saat beraktivitas di RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara, Senin (2/3/2020). (INDOZONE/Arya Manggala)
Karyawan memakai masker saat beraktivitas di RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara, Senin (2/3/2020). (INDOZONE/Arya Manggala)

Wabah virus corona membuat publik sulit mendapatkan penutup wajah atau masker. Situasi itu disinyalir karena sejumlah oknum melakukan penimbunan. 

Jajaran Polda Metro Jaya tak ayal bakal memantau lokasi-lokasi, yang disinyalir menjadi tempat menimbun masker.

"Semuanya kita akan pantau. Kita punya cyber patrol. Kita akan pantau semuanya, termasuk di mana mereka bisa melakukan kejahatan ini baik penimbunan karena kan masyarakat butuh sekali," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus, di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (2/3/2020).

Yusri mengatakan harga masker meroket saat ini. Kelangkaan masker pun terasa ketika kabar wabah virus corona menyerang negara tetangga.

"Masker sekarang sulit didapat, harganya kalau ada sangat tinggi. Sama dengan penimbunan bawang putih. Ini modusnya mereka cari keuntungan," ungkap Yusri.

Jika didapat ada pelaku-pelaku yang kedapatan menimbun masker, Polda Metro Jaya akan bersikap tegas menindak pelaku itu.

"Akan kita tindak tegas pelaku-pelakunya," tegas Yusri.

Selain itu, Yusri menyebut diduga masih ada tempat-tempat penimbunan masker. Mereka memanfaatkan momentum itu untum mendapat keuntungan.

"Kemungkinan masih ada (penimbunan masker)," pungkas Yusri.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X