Voice of Baceprot Gemparkan Synchronize Fest 2022, Beri Bukti Musikalitas yang Berkembang

- Minggu, 9 Oktober 2022 | 11:20 WIB
Voice of Baceprot. (INDOZONE)
Voice of Baceprot. (INDOZONE)

Grup trio metal perempuan asal Garut, Voice of Baceprot, gemparkan 'District Stage' Synchronize Festival 2022 pada Sabtu (08/10/2022) sejak pukul 19.40 malam. Sejak sebelum kemunculannya di atas panggung, nampak penonton telah memadati panggung dan meneriakkan nama VoB berulang-ulang.

Di tengah penampilannya, VoB sempat menyapa penonton sembari bercerita mengenai pengalaman manggung mereka di Synchronize Festival 5 tahun sebelumnya.

"Panggung Synchronize pertama itu 5 tahun yang lalu, 2017. Banyak sekali yang terjadi malam itu. Gitar mati di tengah-tengah show, penonton perlahan-lahan menarik diri, bubar semua," ujar Marsya.

Saat kejadian tersebut, grup metal tersebut menyatakan tidak sakit hati karena menyadari bagaimana skill bermusik mereka pada saat itu. Kini, mereka hadir untuk membuktikan musikalitas mereka yang berkembang menjadi lebih baik.

"Malam ini, kami balik lagi kesini untuk buktiin kalau VoB udah jadi lebih baik, sedikit tapi," lanjutnya sambil bersenda gurau.

Trio metal yang terdiri dari Marsya (vokal dan gitar), Sitti (drum), dan Widi (bass), membuka penampilan mereka dengan membawakan lagu '[Not] Public Property'. Lalu beberapa lagu yang dibawakan yakni 'Perempuan Merdeka Seutuhnya', 'Age Oriented', 'The Enemy of Earth Is You', 'What's The Holy Nobel Today?', dan ditutup dengan single hit mereka berjudul 'God, Allow Me (Please) To Play Music'.

Dilihat dengan bagaimana 'Voice of Baceprot' berhasil menggemparkan panggung Synchronize Fest 2022, hal tersebut sudah menjadi bukti keberhasilan perkembangan musikalitas mereka.

Penulis : Keyla Melodia Klees

Artikel Menarik Lainnya :

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X