Heboh Terduga Maling di Synchronize Fest, Kejadiannya saat Seringai Manggung

- Minggu, 9 Oktober 2022 | 10:00 WIB
Seorang terduga maling tertangkap tangan di Synchronize Fest 2022, Jumat (7/10/2022) (Twitter/DarianMuhammad)
Seorang terduga maling tertangkap tangan di Synchronize Fest 2022, Jumat (7/10/2022) (Twitter/DarianMuhammad)

Sebuah video beredar memperlihatkan sejumlah pengunjung di Synchronize Fest menyerbu seorang pria terduga maling.

Menurut informasi yang beredar di media sosial, terduga maling itu beraksi saat band rock Seringai sedang manggung membawakan lagu Akselarasi Maksimum di Lake Stage, Jumat (7/10/2022).

Baca Juga: FOTO: Hari Pertama Synchronize Fest 2022

Dalam video yang beredar itu, terlihat sejumlah pengunjung Synchronize Fest menangkap tangan seorang pria yang terduga maling.

Hingga saat ini, enggak diketahui barang apa yang dicuri oleh terduga maling tersebut. Selain itu, belum ada juga pengakuan dari pihak korban.

Baca Juga: David Bayu Nyanyikan Album Terbarunya di Synchronize Fest, Berjudul 'Di Dalam Jiwa'

Seperti diketahui, Synchronize Fest comeback setelah absen dua tahun akibat pandemi COVID-19. Synchronize Fest terakhir kali digelar pada 2019 lalu.

Synchronize Fest 2022 digelar selama tiga hari dimulai dari 7 hingga 9 Oktober di Jiexpo Kemayoran, Gambir, Jakarta Pusat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X