Viral Curhatan Ibu Hamil Tak Dapat Kursi di Konser BLACKPINK, Terpaksa Duduk di Tanah!

- Minggu, 12 Maret 2023 | 14:34 WIB
Curhatan ibu hamil tak dapat kursi nonton BLACKPINK. (TikTok/soniayusufkahfi)
Curhatan ibu hamil tak dapat kursi nonton BLACKPINK. (TikTok/soniayusufkahfi)

Konser BLACKPINK yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) menyimpan banyak kekecewaan dari para penonton. Termasuk curhatan seorang ibu hamil yang tidak dapat kursi, saat menyaksikan grup idol tersebut, hingga terpaksa duduk di tanah.

BLACKPINK melangsungkan konser di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) selama dua hari, yakni 11-12 Maret 2023. Pada hari pertama, banyak penonton dan fans yang mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pelayanan promotor acara.

Mulai dari yang tak sesuai ekspektasi hingga momen seorang ibu hamil yang terpaksa duduk di tanah karena tak mendapatkan kursi. Padahal, wanita tersebut membeli Tiket Platinum yang harganya lebih dari Rp3 juta untuk menyaksikan BLACKPINK.

Baca juga: Fans Bagikan Pengalaman Buruk Nonton BLACKPINK, Beli Tiket Rp3 Juta tapi Tak Dapat Kursi

Curhatan itu dibagikan akun TikTok @soniayusufkahfi yang mengakui kalau temannya menjadi salah satu korban promotor. Ia menceritakan bagaimana temannya yang curhat tak dapat kursi sementara promotor kurang bertanggungjawab.

"Anak jastip (jasa titip) jadi korban promotor. Jam setengah 8 dia bilang, mastiin ke aku nomor kursinya benar apa enggak. Aku bilang 'Iya udah bener'. Terus dia bilang 'Udah setengah 8 belum dapat kursi', terus aku bilang 'Tanya aja kak ke petugas'," ucap wanita tersebut.

"Karena memang pas penukaran tiket, petugasnya bilang 'Tunjukin aja screenshot penukaran tiketnya atau e-voucher-nya ke petugas yang ada di lapangan'. Terus tau jawabannya apa? Petugasnya nggak bertanggung jawab," tambahnya.

Wanita itu menerangkan kalau wanita hamil yang ingin menyaksikan BLACKPINK justru dioper entah kemana. Tak cuma itu saja, wanita yang belum kedapatan kursi hanya disuruh duduk di tempat kosong. Sementara jika kursi itu ada pemiliknya, wanita tersebut diminta untuk berdiri.

Baca juga: Koper Jennie BLACKPINK Diduga Ketinggalan di Soetta, Netizen: Ya Ampun Bisa-bisanya

"Ini sesinya Platinum lho Imei, yang kayak bayarnya itu Rp3juta++ dan lu treat kayak gitu. Nggak sampai situ saja. Usut punya usut ternyata bangkunya dia dengan nomor e-Voucher, dengan sitting number yang dikeluarkan oleh Tiketcom dan Imei Indonesia tidak disediakan aslinya," ungkapnya.

"Jadi bangkunya nggak ada. Nggak disediakan sama Imei. Dan fatalnya lagi ini ibu-ibu lagi hamil. Stafnya nggak ada permintaan maaf atau ngurus konsernya selesai. Aku udah kayak stres aja selama konser itu bener-bener mastiin dia di mana dan ternyata dia jongkok sama duduk di bawah (tanah) selama konser," sambungnya.

@soniayusufkahfi

#stitch with @Esmeraldy???? | ig : altaarmm???? minggu lalu abis diangkat setinggi angkasa sama dyandra karena improvement mereka yang TOP BGT, minggu ini dibuat down banget dan tertampar kenyataan ternyata hari gini masih ada promotor asal-asal-an yang nanganin konser artis sekelas Blackpink. Blackpink-nya Seru, promotornya ENGGAK sama sekali, si merah ????????????????????????????????????????????????????????#blackpinkinyourarea #blackpinkingbk

? original sound - sonia ???? - sonia ????

Akun tersebut tak menyangka pelayanan dan fasilitas yang dikeluarkan oleh pihak promotor tidak sesuai ekspektasi. Selain tak beraturan, pemilik akun itu kesal dengan promotor karena tidak ada staf yang membantu wanita hamil itu sampai konsernya selesai.

So, menurut kalian gimana?

Halaman:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X