Film Animasi How to Train Your Dragon Dapat Versi Live Action, Rilis Tahun 2025

- Kamis, 16 Februari 2023 | 18:50 WIB
Film animasi How to Train Your Dragon. (Imdb)
Film animasi How to Train Your Dragon. (Imdb)

Universal Pictures memberikan kabar sejuk untuk penggemar, karena film animasi How to Train Your Dragon mendapatkan versi live-action. Film ini nantinya akan rilis pada tahun 2025 mendatang.

Film live action ini akan diproduksi oleh DreamWorks Animation dan berada di tangan yang aman bersama Dean DeBlois, yang merupakan penulis dan sutradara trilogi nominasi Academy Award. 

Dia pernah membawa film How to Train Your Dragon (2010), How to Train Your Dragon 2 (2014) dan How to Train Your Dragon: The Hidden World (2019), yang membungkus trilogi ini dengan indah. Ketiga film tersebut dinominasikan untuk kategori Animasi Terbaik oleh Academy Awards.

-
Film animasi How to Train Your Dragon. (Imdb)

Baca juga: Review Film 'Qodrat': Fix! Jadi Salah Satu Film Horor Terbaik Indonesia Tahun Ini

Dikutip Collider, Kamis (16/2/2023), film animasi ini berlatar di desa Viking Berk yang mistis, dan berputar di sekitar petualangan remaja Viking eksentrik bernama Hiccup, yang suatu hari menemukan naga yang terluka.

Film pertama memperlihatkan ikatan antara Hiccup dan Toothless tumbuh dari rasa ingin tahu menjadi persahabatan sejati, saat Hiccup menjinakkan naga Night Fury menyatukan penduduk Desa Berk dengan naga di kehidupan mereka.

-
Film animasi How to Train Your Dragon. (Imdb)

Animasi ini juga diadaptasi pada buku-buku karya Cressida Cowell dan menghasilkan lebih dari US$1,6 miliar (Rp24 triliun) di seluruh dunia untuk Universal dan DramWorks. Dari situ, menelurkan tiga serial televisi, DreamWorks Dragons, Rescue Riders, dan The Nine Realms.

Baca juga: Review Film 'Qodrat': Fix! Jadi Salah Satu Film Horor Terbaik Indonesia Tahun Ini

Waralaba juga memproduksi wahana taman hiburan dan taman keluarga dalam bentuk How to Train Your Dragon in Ace. DeBlois juga pernah terlibat dalam beberapa film live action, seperti Mulan.

Nantinya, film live action ini akan dibintangi Jay Baruchel, America Ferrera, Gerard Butler, Craig Ferguson, Jonah Hill, Christopher Mintz-Plasse dan Kristen Wiig dan akan dirilis pada 14 Maret 2025.

Artikel menarik lainnya: 

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X