Bukan Gaji Tinggi, Ternyata Ini Faktor Kebahagiaan di Tempat Kerja

- Jumat, 13 Maret 2020 | 16:27 WIB
Ilustrasi lingkungan kerja. (Pexels/Christina Morillo)
Ilustrasi lingkungan kerja. (Pexels/Christina Morillo)

Banyak faktor yang membuat seseorang betah di tempat dia bekerja. Mulai dari lingkungan yang nyaman, gaji, hingga tunjangan-tunjangan yang diberikan oleh perusahaan tempatnya bekerja.

Namun berdasarkan Survei Job Happiness Index 2017, terungkap tiga faktor utama yang memengaruhi kebahagiaan seseorang di tempat kerja. Survei ini dilakukan pada 2017 lalu dan dilakukan terhadap 35.513 pegawai dari tujuh negara dengan ekonomi terbesar di Asia.

Survei juga mendefinisikan pegawai muda sebagai pegawai yang berusia antara 21 hingga 30 tahun. Sementara pegawai senior adalah mereka yang berusia antara 31 hingga 45 tahun ke atas.

Apa saja faktor kebahagiaan para pegawai? Berdasarkan hasil survei yang dilakukan bersama JobStreet.com dan jobsDB, ini jawabannya.

1. Kolega

-
Ilustrasi tempat kerja. (Pexels/Moose Photos)

Survei menemukan bahwa para pegawai muda memilih 'kolega' sebagai faktor utama kebahagiaan mereka dalam bekerja. Sedangkan faktor ini berada di peringkat ke-2 menurut para pegawai yang lebih senior. Hasil ini tidak mengejutkan, mengingat kebutuhan para pegawai muda adalah membangun hubungan yang bermakna di awal karir untuk memperluas lingkaran sosial mereka di masa depan. Sementara itu, pegawai senior hanya perlu fokus dalam menjaga hubungan yang harmonis dengan kolega dan rekan kerja mereka untuk mencegah terjadinya konflik di tempat kerja.


2. Lokasi Kerja

-
Ilustrasi tempat kerja. (Pexels/Helena Lopes)

Faktor selanjutnya yang membuat para pegawai muda bahagia di tempat kerja adalah 'lokasi' tempat kerja mereka. Sedangkan bagi para pegawai senior, 'lokasi kerja' merupakan faktor kebahagiaan yang paling utama. Meskipun memiliki kantor yang lebih dekat dengan tempat tinggal berpengaruh pada kenyamanan kedua kelompok usia, hal ini lebih dianggap penting oleh para pegawai senior karena mereka umumnya telah berkeluarga dan perlu berada di rumah lebih cepat daripada rekan kerja mereka yang lebih muda.

3. Reputasi Perusahaan

-
Ilustrasi tempat kerja. (Pexels/Christina Morilla)

Baik pegawai muda maupun senior memilih 'reputasi perusahaan' sebagai faktor ketiga kebahagiaan kerja mereka. Namun, alasan pegawai senior sedikit berbeda dengan para pegawai muda. Terungkap bahwa memiliki perusahaan bergengsi sebagai tempat kerja berpotensi memberikan nilai tambah pada resume mereka. Sedangkan pegawai senior lebih memilih perusahaan dengan reputasi yang baik untuk mendapatkan tunjangan pegawai yang lebih baik, bukan hanya untuk diri mereka sendiri namun juga bagi anggota keluarga.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X