Jijik! Wanita Ini Tak Sengaja Makan Kumbang yang Ditemukan di Dalam Makanannya

- Sabtu, 7 Agustus 2021 | 10:15 WIB
Kumbang yang tak sengaja dimakan. (TikTok/Tori Kinley)
Kumbang yang tak sengaja dimakan. (TikTok/Tori Kinley)

Seorang wanita dibuat trauma setelah dia menemukan kumbang setengah dimakan di burritonya.

Dalam video yang diunggahnya di TikTok, Tori Kinley menemukan sesuatu yang renyah di dalam makanannya dan memuntahkannya, dia sempat berpikir bahwa itu mungkin saja jagung yang keras.

Tori, dari Florida, AS ngeri saat dia menemukan kaki dan tubuh setengah kunyah dari serangga misterius yang awalnya dia pikir adalah kecoak.

"Saya dulu makan di Chipotle sepanjang waktu. Salah satu restoran favorit saya. Saya tidak pernah makan di sana lagi," katanya, dikutip dari Daily Star.

"Saya sedang makan burrito saya dan saya menggigit sesuatu yang renyah dan saya seperti oh, menarik," ceritanya.

"Dan saya memuntahkannya berpikir itu seperti jagung renyah atau sesuatu yang kering," sambungnya.

"Kemudian saya makan sesuatu yang renyah dan saya memuntahkannya. Dan saya meludahkan kaki kecoak,"

Tori mengatakan dia menelepon kontrol racun untuk meminta nasihat dan mereka memperingatkannya bahwa serangga itu mungkin membuatnya keracunan makanan.

Baca juga: Beli McFlurry Oreo, Wanita Kaget saat Menemukan Kecoak di dalam Es Krimnya

Dia kemudian minum cuka sari apel yang diencerkan dan kembali ke Chipotle dengan jijik untuk mengeluh tentang hal tersebut.

Teman-teman ahli biologi mengatakan yang dimakan Tori seekor kumbang bukan kecoak.

@toritalkspodcast

Went home and drank some apple cider vinegar diluted with water to kill bacteria. Any other tips? @chipotle what do you have to say about this??

? original sound - T O R I K I N L E Y

Tori mengatakan dia tidak sakit atau muntah dan Chipotle telah memberikan voucher makanan gratis yang tidak ingin dia gunakan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB
X