7 Rekomendasi Buku Self Improvement: Dari Mengubah Kebiasaan hingga Mengatasi Stres

- Jumat, 24 Februari 2023 | 14:10 WIB
Deretan buku-
Deretan buku-

Ada beberapa buku yang saya anggap telah membuat kehidupan menjadi lebih mudah lantaran mendapat masukan dari buku-buku tersebut. 

Mulai dari cara merubah kebiasaan, teknik berhubungan dengan baik dengan orang digital, filosofi hidup stoikisme, belajar mengatur finansial, dan masih banyak lagi.

Nah, buat book lovers, berikut ini beberapa rekomendasi buku self improvement yang dapat membantu kamu dalam memperbaiki diri dan mencapai tujuan hidup di tahun-tahun mendatang. 

1. Atomic Habits – James Clear

-
buku self-improvement. (Z Creators/Syifa Aulia).

Atomic Habits oleh James Clear adalah buku yang membahas tentang bagaimana membentuk kebiasaan yang baik dan mengatasi kebiasaan buruk. Buku ini menyediakan pemahaman yang mendalam tentang mekanisme di balik pembentukkan kebiasaan dan bagaimana kita bisa menggunakan hal ini untuk mencapai tujuan hidup kita. 

Clear menawarkan teknik praktis dan mudah dipahami untuk membentuk kebiasaan baru dan memperkuat kebiasaan positif yang sudah ada. Saya sangat merekomendasikan buku ini bagi siapa saja yang ingin memperbaiki hidup mereka dan mencapai tujuan jangka panjang.

Baca Juga: Review Buku Atomic Habits: Perubahan Kecil yang Memberikan Hasil Luar Biasa

2. How to Win Friends and Influence People – Dale Carnegie

-
Buku self-improvement. (Z Creators/Syifa Aulia).

Buku ini diterbitkan pada tahun 1936 oleh Dale Carnegie dan menjadi buku best-seller yang masih populer hingga kini. Buku ini membahas tentang bagaimana membangun hubungan baik dengan orang lain dan memengaruhi mereka secara positif. 

Carnegie menawarkan beberapa saran praktis dan teknik untuk membantu pembaca menjadi pemimpin yang sukses dan membantu bagaimana berinteraksi dengan orang lain dengan lebih baik. 

3. Filosofi Teras - Henry Manampiring

-
Buku self-improvement. (Z Creators/Syifa Aulia).

Buku ini merupakan buku self-improvement yang menjadi mega best-seller karena isinya yang dapat membantu pembaca dalam menerapkan hidup ala stosisme. 

"Filosofi Teras" memuat pembahasan stoisisme yang mudah dipahami dan dapat diterapkan di kehidupan sehari-hari. Dengan bahasa yang sederhana, buku ini dapat membantu pembaca dalam mengatasi permasalahan yang berasal dari emosi negatif.

4. The Psychology of Money - Morgan Housel

-
Buku self-improvement. (Z Creators/Syifa Aulia).

"The Psychology of Money" adalah buku yang sangat infromatif dan membantu dalam memahami bagaimana pikiran dan emosi kita akan memengaruhi keputusan keuangan kita. Penulis, Morgan Housel, memaparkan pandangan unik dan menyeluruh tentang topik ini, termasuk bagaimana rasa takut dan tamak memengaruhi pengambilan keputusan, mengapa kita cenderung terlalu optimis tentang masa depan, dan bagaimana mengatasi bias dan membuat keputusan keuangan yang bijak. 

Buku ini juga menyoroti pentingnya perencanaan jangka panjang dan memahami risikio, serta memberikan tips praktis untuk mengelola uang dengan baik. Secara keseluruhan, The Psychology of Money adalah bacaan yang sangat bermanfaat bagi siapa saja yang ingin memahami bagaimana pikiran dan emosi memengaruhi keuangan pribadi seseorang.

5. Jika Kita Tak Pernah Jadi Apa-apa – Alvi Syahrin

-
buku self-improvement. (Z Creators/Syifa Aulia).

Menjadi dewasa memang tak pernah mudah. Standar kesuksesan yang digaungkan oleh society dan media, membuat kita sering mengalami overthinking akan masa depan. Buku ini cocok dibaca untuk kamu yang membutuhkan perasaan tenang di kala sedang merasa khawatir tentang masa depan. 

Buku ini mengajarkan kita bahwa hidup ini adalah tentang sebaik-baiknya berusaha, jatuh lalu bangun lagi, dan tidak berhenti percaya bahwa segala perjuangan kita tidak akan sia-sia. Jika Kita Tak Pernah Jadi Apa-apa sangat menginspirasi pembaca untuk terus bersemangat dalam meraih masa depan dan pantang putus asa jika kenyataan yang ada tidak sesuai impian.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X