3 Cara Nadia Mulya Lindungi Keluarga dari Wabah Virus Corona

- Rabu, 18 Maret 2020 | 20:12 WIB
Nadia Mulya (INDOZONE/Maria Adeline Tiara)
Nadia Mulya (INDOZONE/Maria Adeline Tiara)

Ibu merupakan salah satu ujung tombak penjaga kesehatan keluarga. Terlebih di tengah wabah virus corona, peran ibu sangatlah penting untuk melindungi keluarganya. Hal ini pula yang dilakukan oleh presenter Nadia Mulya.

Sebagai ibu dari empat orang anak, ada sejumlah hal yang dilakukan oleh Nadia Mulya di tengah penyebaran virus corona. Langkah utama yang dia lakukan adalah membuat keluarganya tidak khawatir dan panik berlebih dalam menghadapi virus corona.

"Aku bilang sama anak-anak jangan terlalu khawatir berlebih. Virus ini sama kayak flu, batuk pilek, self limiting disease. Jadi amit-amit sampai kena, bisa keluar sendiri dari tubuh, kuncinya imunitas," ujar Nadia kepada Indozone saat ditemui dalam suatu acara di Jakarta belum lama ini.

-
Nadia Mulya (INDOZONE/Maria Adeline Tiara)

Guna menjaga imunitas keluarga, ada tiga hal yang dilakukan olehnya. Pertama, melindungi diri melalui makanan. Nadia mengaku masak sendiri di rumah sehingga memastikan anak-anaknya selalu mendapatkan asupan yang bernutrisi. Selain itu, dia juga memastikan kebersihan dari makanan yang dikonsumsi oleh anak-anaknya.

"Sebaiknya makan dan perkakasnya dari rumah. Aku juga rajin pesan natural remedies dari teman untuk dikonsumsi anak-anak termasuk yang bayi karena aman. Ada temulawaknya, kapulaga, jahe merah, sedikit gula aren, jeruk nipis," ucap Nadia.

Kedua, perempuan berusia 40 tahun itu juga memastikan anak-anaknya selalu rutin berolahraga. Seminggu sekali, Nadia dan sang suami mengajak keempat anaknya untuk berolaharaga bersama. Olahraga yang mereka lakukan adalah crossfit.

"Walaupun anak-anak aktivitasnya sudah banyak, tetap aku paksa ikut olahraga sama suami. Aku juga ajak mereka berjemur di bawah sinar matahari," ujar Nadia.

Terakhir, ia memastikan anak-anaknya mendapatkan istirahat yang cukup. Hal itu berlaku untuk dirinya sendiri. Mereka harus pintar-pintar mengatur waktu untuk beristirahat demi kesehatan tubuhnya dan menjaga imunitas. Langkah-langkah itu dirasa Nadia cukup untuk melindungi keluarganya dari Covid-19.

"Banyak orang panik berlebih, aku kalem saja, tenang. Bukan berarti tidak peduli. Aku memilih melakukan tindakan preventif dengan cara sendiri," tandas Nadia.

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X