Cepat Banget! Hanya dalam 5 Menit, Wajah Orang Bisa 'Dipindahkan' ke Selembar Kertas

- Jumat, 14 Oktober 2022 | 16:21 WIB
Melukis karikatur di Solo. (Z Creators/Is Ariyanto)
Melukis karikatur di Solo. (Z Creators/Is Ariyanto)

Luar biasa, mungkin itulah kata yang tepat ketika melihat secara langsung aksi Poejiyanto saat menggambar karikatur. Sebab hanya dalam waktu lima menit, wajah seorang bisa dilukis semirip mungkin ke dalam selembar kertas. 

-
Melukis karikatur di Solo. (Z Creators/Is Ariyanto)

Gambarnya memang tidak biasa, karena bentuknya karikatur tapi lucu dan menggemaskan. Tetapi uniknya ekspresi orang-orang yang digambar karikatur pun terlihat senang, setelah ditunjukkan gambar karikatur wajahnya.

“Baru sekali saja, saya enggak bisa kasih komen banyak-banyak. Ya termasuk fantatislah, cepat sekali,” ungkap Haryono, kepada Z Creators, Is Ariyanto.

-
Melukis karikatur di Solo. (Z Creators/Is Ariyanto)

Bagi Poejiyanto, untuk menggambar wajah orang hanya memerlukan waktu lima menit. Dalam sehari mampu menggambar 50 wajah karikatur.

“Rata-rata lima menit untuk karikatur satu wajah. Dan kalau tidak Solo, biasanya saya di sekitaran Borobudur, Prambanan, Magelang, dan Yogyakarta,” kata Poejiyanto.

-
Melukis karikatur di Solo. (Z Creators/Is Ariyanto)

Poejiyanto lahir di Magelang, 18 Agustus 1978. Ia mulai menekuni karikatur wajah sejak masih menempuh pendidikan di Sekolah Menengah Seni Rupa (SMSR) Yogyakarta.

Awal-awal menggambar Poejiyanto alirannya realis, tetapi seiring berjalan waktu akhirnya memilih menggambar karikatur.

-
Melukis karikatur di Solo. (Z Creators/Is Ariyanto)

Dari studio, Omah Karikatur di Dusun Kauman RT 02, Desa Jamuskauman, Ngluwar, Magelang, Jawa Tengah, Poejiyanto sering mendapatkan orderan menggambar karikatur.

Selain beraktivitas menggambar secara langsung, ia juga sering mengikuti berbagai pameran kartun di dalam negeri maupun di luar negeri. 

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB
X