Presiden Joko Widodo Berkunjung ke Pasar Badung Bali Usai G20, Kok Nggak Ada Capeknya?

- Kamis, 17 November 2022 | 14:47 WIB
Momen Presiden Joko Widodo yang berkunjung ke Pasar Badung, Bali. (Instagram/@jokowi)
Momen Presiden Joko Widodo yang berkunjung ke Pasar Badung, Bali. (Instagram/@jokowi)

KTT G20 di Bali resmi ditutup oleh Presiden Joko Widodo dan diserahkan kepada Perdana Menteri India untuk melanjutkan tongkat estafet di pertemuan berikutnya. 

Usai kegiatan tersebut, Presiden Joko Widodo menyempatkan diri untuk berkunjung ke Pasar Badung, Bali untuk bertemu dengan para pedagang. 

Baca Juga: Sah! KTT G20 Sepakati "Bali Leaders' Declaration"

Dalam unggahan di akun Instagram-nya, Presiden Joko Widodo menjelaskan tujuannya berkunjung ke Pasar Badung tersebut. Selain ingin bertemu para pedagang, beliau juga meninjau harga-harga dan ketersediaan bahan pangan di pasar.

"KTT G20 di Bali sudah selesai. Sebagian pemimpin dunia yang hadir sudah meninggalkan Bali semenjak kemarin. Hari ini, saya pun kembali ke rutinitas seperti biasa. Saya mengunjungi Pasar Badung, bertemu para pedagang, meninjau harga-harga dan ketersediaan bahan pangan di pasar," tulis keterangan unggahan tersebut. 

Dalam potret kunjungan tersebut, tampak Presiden Joko Widodo disambut hangat oleh para pedagang dan juga orang-orang yang sedang berbelanja di pasar tersebut. 

Namun saat diunggah di akun pribadinya, banyak warganet yang keheranan atas tingkah presiden tersebut. Bukan dalam hal negatif, melainkan banyak warganet yang berpikir jika Presiden Joko Widodo tidak mengenal lelah

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Joko Widodo (@jokowi)

Baca Juga: Duh! Wanita Ini Tak Tertidur Selama 40 Tahun, Ngaku Tak Merasa Ngantuk & Lelah

Pasalnya, warganet teringat akan kegiatan yang dilakukan oleh Presiden Joko Widodo yang beruntun sebelum pertemuan KTT G20. Warganet pun membanjiri kolom komentara dengan beragam pujian atas semangatnya menjalankan keseharian. 

"Gile banget nih my President. Menghadiri KTT Asean, terus memimpin G-20, beres itu ga ada cape capenya langsung blusukan," kata akun @indomining. 

"Cara kerja Bapak yg suka blusukan di contoh sama presiden prancis si Makron....salut pak????????????" kata akun @referdyw75. 

"Gak ad istirahat nya kyaknya agenda Bapak ini, Sehat selalu Pak ??????" kata akun @fabioladanes. 

Artikel Menarik Lainnya: 

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X