Mendikbudristek Pastikan Pembelajaran Tatap Muka Ikuti PPKM

- Selasa, 15 Juni 2021 | 19:47 WIB
Mendikbudristek Nadiem Makarim (ANTARA/Sigid Kurniawan)
Mendikbudristek Nadiem Makarim (ANTARA/Sigid Kurniawan)

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim menyatakan, wilayah yang masih menerapkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) kemungkinan tidak bisa memberlakukan pembelajaran tatap muka terbatas.

"Ada kemungkinan dalam melakukan PPKM itu berarti tidak bisa tatap muka terbatas, tapi itu adalah sebuah keharusan yang dialami semua sektor, dalam dua minggu itu ada pembatasan," tutur Nadiem dalam rapat kerja Komisi X, Selasa (15/6/2021). 

Nadiem menuturkan biasanya pelaksanaan PPKM mikro dilakukan selama dua minggu. Dengan demikian, kata dia, kemungkinan tidak ada pembelajaran tatap muka terbatas yang boleh terjadi untuk kelurahan atau desa yang menerapkan. 

"Jadi itu saja, tidak perlu ada khawatir bahwa akan ada perubahan. PPKM akan menjadi instrumen pemerintah untuk melakukan rem di daerah, kelurahan, atau desa tersebut," jelasnya.

"Jadinya lanjutkan saja proses SKB-nya saja, kalau PPKM terjadi di daerah Anda jadinya berhenti pembelajaran tatap muka terbatas, tapi hanya untuk dua minggu tersebut," imbuh Nadiem. 

Lantaran tidak diterapkannya tatap muka secara terbatas karena ada PPKM Mikro, Nadiem memaparkan nantinya daerah tersebut melakukan pembelajaran jarak jauh. 

"Kalau daerah itu diimplementasikan PPKM, kemungkinan akan PJJ untuk dua minggu tersebut. Tapi lanjut lagi setelah PPKM-nya selesai, lalu balik lagi," tutup Nadiem.

Sebelumnya diketahui, Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dede Yusuf mengingatkan kepada pemerintah agar dalam pelaksanaan pembelajaran tatap muka pada bulan Juli mendatang harus dipersiapkan dengan baik.

Hal tersebut dikatakan Dede dalam rapat kerja bersama dengan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim, Selasa (15/6/2021).

“Mengenai catatan kami mengenai kesiapan tatap muka di bulan Juli ini, rasanya harus ada ketegasan yang tegas dari Kemendikbud dikarenakan saat ini posisi masih bertanya-tanya di tengah meningkatnya Covid-19 terutama di daerah kota-kota besar. Rasanya ini harus memberikan satu dukungan,” kata Dede.

Artikel menarik lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X