3 Bahaya Kenakan Pakaian Baru yang Belum Dicuci, Bisa Picu Kanker

- Kamis, 23 Maret 2023 | 19:00 WIB
Ilustrasi pakaian baru. (Freepik/drobotdean)
Ilustrasi pakaian baru. (Freepik/drobotdean)

Hari ini umat Islam di Indonesia sudah menjalankan ibadah puasa. Setelah sebulan penuh menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadan, umat Islam akan menyambut hari kemenangan atau yang kita sebut Idul Fitri.

Sebelum merayakan Hari Raya Idul Fitri banyak hal yang dipersiapan masyarakat, mulai dari membuat kue kering untuk hidangan hingga membeli pakaian baru untuk dikenakan saat Idul Fitri.

Baca juga: Gaya Pakaian Tiara Andini Disorot, Dinilai Gak Cocok Style Unik: Mendingan Simple

Beberapa di antara kita pasti pernah atau bahkan sering menggunakan pakaian baru tanpa dicuci terlebih dahulu. Tapi tahukah kamu bahwa kebiasaan tersebut bisa membahayakan kesehatan loh!

Dalam video TikTok-nya, dr. Vivi Mamonto, membagi apa saja bahaya dari menggunakan pakaian baru tanpa dicuci terlebih dulu.

"Bahaya pake Baju Baru ga Dicuci dulu," tulis dr. Vivi Mamonto dilihat Indozone Kamis (23/3/2023).

Bahaya kenakan pakaian baru yang belum dicuci

Dokter yang kerap berbagi ilmu kesehatan di akun TikTok itu kemudian menuliskan beberapa bahaya kesehatan yang bisa memicu seseorang jika menggunakan pakaian belum dicuci.

Berikut ini bahaya yang mengintai:

1.Risiko kanker

Penggunaan pakaian baru tanpa dicuci bisa memicu seseorang terkena kanker. Menurut dr. Vivi Mamonto kanker dipicu akibat zat kimia formaldehida. Zat kimia ini kerap digunakan dalam pembuatan pakaian.

2. Tertular penyakit

Selain kanker, penggunaan pakaian baru yang belum dicuci juga bisa menyebabkan kamu tertular beberapa penyakit akibat infeksi jamur, kutu, virus dan juga bakteri.

Baca juga: Thrifting Mau Dimusnahkan, Adian Napitupulu: Bela Pakaian China Atau UMKM Indonesia?

3. Dermatitis

Pakaian baru yang belum dicuci kemudian langsung dipakai juga bisa mengakibatkan dermatitis. Kondisi tersebut terjadi lantaran kontak alergi akibat bahan kimia pembuat pakaian.

Nah, enggak mau kan jadi sakit hanya karena kebiasaan ini. Jadi sebaiknya cuci terlebih dulu pakaian yang baru dibeli sebelum dikenakan ya!

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X