10 Manfaat Kesehatan Rutin Konsumsi Tahu

- Rabu, 8 Januari 2020 | 13:33 WIB
photo/Pixabay
photo/Pixabay

Sama seperti tempe, tahu juga merupakan makanan yang banyak digemari khususnya bagi masyarakat Indonesia.

Selain rasanya nikmat dan harganya murah, ternyata konsumsi tahu juga sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Kandungan Gizi Tahu

-
photo/Pixabay

Tahu merupakan sumber protein tinggi, mineral, zat besi, fosfor, kalsium, magnesium, tembaga, seng, kalium, dan selenium.

Vitamin C, vitamin B-kompleks, thiamin, riboflavin, dan nutrisi penting lainnya juga ada dalam tahu.

Terdapat pula senyawa organik di dalamnya, terutama isoflavon yang bermanfaat besar bagi tubuh.

Tak hanya itu, tahu memiliki kandungan 80 persen asam lemak tak jenuh sehingga hanya mengandung sedikit kolesterol.

Manfaat Konsumsi Tahu untuk Kesehatan

Lalu, apa saja sih manfaat kesehatan dari rutin konsumsi tahu?

Yuk, simak penjelasannya di bawah ini!

1. Mengurangi Risiko Kanker
 

-
Ilustrasi/Freepik

Tahu mengandung isoflavon yang dapat mencegah menopause dini, serta mengurangi risiko kanker payudara dan prostat. 

Selain itu, ada pula kandungan selenium dalam tahu yang bermanfaat sebagai antioksidan bagi tubuh.

2. Menurunkan Kolesterol
 

-
Ilustrasi/Pistonclasico

Kadar kolesterol dalam tubuh bisa dikurangi dengan rutin konsumsi tahu

Tahu mengandung lesitin dan asam linoleat yang dapat mengatur metabolisme, hingga membuang endapan kolesterol di tubuh.

3. Menjaga Berat Badan
 

-
Ilustrasi/Unsplash/@bill_oxford

Bagi kamu yang sedang menjalani program diet, maka tahu termasuk makanan wajib dikonsumsi secara rutin.

Karena, tahu mampu menurunkan kadar kolesterol jahat atau low-density lipoprotein (LDL) yang ada dalam tubuh.

Halaman:

Editor: Administrator

Terkini

X