Cacingan Bisa Sebabkan Anak Kena Stunting, Begini Gejala dan Cara Mencegahnya

- Sabtu, 4 Februari 2023 | 12:15 WIB
Ilustrasi anak sakit cacingan (freepik)
Ilustrasi anak sakit cacingan (freepik)

Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) mengimbau orangtua untuk waspada anak terkena cacingan, yang bisa menjadi penyebab stunting, karena dapat menganggu penyerapan asupan gizi anak secara optimal.

Ketua Pengurus Pusat IDAI, Piprim Basarah Yanuarso, meminta orangtua melindungi anak-anak agar menjadi generasi unggul.

“Jadi lindungi anak-anak kita agar tetap jadi generasi unggul dan tidak digerogoti cacing. Investasi itu harus bagus, jangan cacing,” kata Yanuarso dalam Media Brief Kecacingan Pada Anak yang diikuti secara daring, Jumat (3/2/2023).

Yanuarso mengatakan, cacingan merupakan salah satu jenis penyakit parasit yang masuk dalam kategori Penyakit Tropis Terabaikan (NTD). Kejadian kecacingan juga sudah banyak ditemukan sejak ratusan tahun lalu.

Baca juga: Kemenkes Tegaskan Stunting Berakibat Fatal tapi Bisa Dicegah, Lakukan Cara Ini!

Saat anak menderita kecacingan, ada sebuah cacing yang masuk ke dalam tubuh dan menjadi parasit. Cacing tersebut akan menggerogoti nutrisi dan berbagai zat gizi lainnya, sehingga kebutuhan gizi anak tidak terpenuhi.

Akibatnya, anak berpotensi terkena anemia dan berakhir terkena stunting. Sebab, nutrisi yang diambil secara terus menerus mampu membuat anak masuk ke dalam kondisi malnutrisi kronis.

Dampak lain yang ditimbulkan dari penyakit ini ialah anemia dan stunting, IQ atau kemampuan intelektual anak di sekolah menjadi berkurang, anak tidak dapat fokus mengikuti pembelajaran, sehingga menurunkan daya saing.

"Kecacingan juga bisa membuat sumbatan usus. Ada juga yang tidak bisa BAB karena ususnya tersumbat cacing dalam jumlah besar, tentu saja kita tidak ingin ini terjadi pada anak-anak kita," ujar Yanuarso.

-
Ilustrasi anak mengalami cacingan (freepik)

Sayangnya, banyak pihak yang masih mengabaikan cacingan, yang berkaitan erat dengan sanitasi bersih dan higienis. Meski jadi parasit, namun cacingan pada anak bisa dicegah.

Baca juga: Penting! Stunting Bisa Pengaruhi Keterbelakangan Mental hingga Risiko Kena Penyakit Kronis

Salah satunya melalui Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), berupa cuci tangan teratur sebelum makan, potong kuku atau Buang Air Besar (BAB) pada tempatnya.

Apalagi saat masa pandemi, Yanuarso menilai penyakit cacingan bisa semakin dicegah, karena pandemi mengajarkan orang-orang mentaati protokol kesehatan lewat penggunaan masker.

Sementara itu, Anggota UKK Infeksi Tropik IDAI, Ayodhia Pitaloka Pasaribu membenarkan jika infeksi cacingan yang berulang bisa mempengaruhi tumbuh kembang anak.

Halaman:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Terkini

X