Resep Bubur Ketan Hitam, Hidangan Lezat di Waktu Luangmu

- Selasa, 3 Maret 2020 | 17:15 WIB
Ilustrasi ketan hitam. (KOKISUPER)
Ilustrasi ketan hitam. (KOKISUPER)

Apakah kamu penikmat bubur ketan hitam? Rasanya yang gurih dan manis memang menjadi favorit banyak orang di Indonesia. Sajian ini biasanya dijadikan sebagai makanan penutup ataupun hidangan andalan di waktu luang.

Kalau kamu ingin membuatnya sendiri, berikut ini adalah resep dari bubur ketan hitam yang lezat.

Bahan-bahan:

  • 2 liter air
  • 150 gram beras ketan hitam (rendam 2,5 jam)
  • 200 gram gula pasir
  • ½ sdt garam halus
  • 1 lembar daun pandan (diikat simpul)

Bahan untuk Kuah Santan:

  • 350 ml santan kental 
  • ¼ sdt garam halus
  • 2 lembar daun pandan

Cara Membuat:

  1. Rebus ketan hitam yang sudah terlebih dahulu direndam (2,5 jam) bersama air, garam dan juga daun pandan hingga setengah matang.
  2. Jika sudah setengah matang, tambahkan gula dan kecilkan api kompor. Aduk-aduk hingga ketan hitam matang. Matikan kompor.
  3. Lanjutkan dengan membuat kuah santan dengan cara rebus santan kental bersama garam dan daun pandan.
  4. Aduk-aduk hingga kuah santan mendidih, matikan kompor.
  5. Pindahkan bubur ketan hitam ke atas mangkuk saji lalu tuang dengan kuah santan sesuai selera.

Mudah, kan? Selamat mencoba.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X