Wkwk! Bukan di Toples, Kue Lebaran Ini Malah Disajikan di Kaleng Bekas Cat, Tertarik Coba?

- Kamis, 5 Mei 2022 | 14:35 WIB
Kue lebaran dalam kaleng cat (Twitter/jowoshitpost)
Kue lebaran dalam kaleng cat (Twitter/jowoshitpost)

Kue kering menjadi suguhan wajib saat momen Lebaran. Bisanya masyarakat akan berlomba-lomba menyajikan kudapan ini dalam wadah cantik seperti toples kaca ataupun keramik.

Namun apa jadinya jika kue-kue ini justru disajikan di wadah bekas cat tembok? Pemandangan unik nan nyeleneh itulah yang baru-baru ini dibagikan akun Twitter @jowoshitpost.

-
Kue lebaran dalam kaleng cat (Twitter/jowoshitpost)

Dalam unggahannya, tampak berbagai macam jenis kue kering tersimpan rapi dalam wadah bekas cat tembok

Baca juga: Simsalabim! Ini Cara Sulap Sisa Opor jadi Ayam Kremes: Enak dan Praktis

Wadah bekas yang masih terlihat jelas merek dan menyisakan cipratan cat itu pun kemudian disusun di meja tamu. 

“Monggo ditilik i,” tulis si pemilik akun.

Sontak unggahannya itu pun langsung diserbu netizen. Mereka tak menyangka dengan kreativitas tanpa batas tersebut.

-
Kue lebaran dalam kaleng cat (Twitter/jowoshitpost)

“Jir kaleng cat,” kata Roraaaa_

“Wkwkwkkk, sambung miadimana_

Saking anehnya, ada juga netizen yang sampai iseng menebak aroma kue-kue tersebut.

“Mmmppshhh aroma thinner,” tulis whattthefrickk.

“Beehhh asseeemm mambu cat,” timpal pelaksanaSini. 

Tak sampai di situ, netizen lain bahkan turut membagikan potret unik momen Lebaran lainnya.

Kali ini bukan wadah kuenya yang nyeleneh, tapi tempat minum ala pakan ternak yang bikin siapapun terpingkal saat melihatnya. 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X