Resep Jagung Rebus Kekinian yang Bisa Jadi Santapan di Hari Natal dan Tahun Baru

- Sabtu, 24 Desember 2022 | 18:44 WIB
Jagung rebus creamy. (TikTok/cemilanmaniz)
Jagung rebus creamy. (TikTok/cemilanmaniz)

Jagung rebus merupakan makanan yang nikmat disantap bersama keluarga. Santapan yang satu ini selain memberikan rasa yang manis, juga bisa menghangatkan kumpul keluarga di rumah. 

Baca Juga: Ini Waktu yang Dibutuhkan untuk Merebus Jagung

Menjelang Natal dan Tahun Baru 2023, tak ada salahnya untuk kamu menyajikan menu yang satu ini. Jagung rebus kekinian yang memiliki rasa nikmat dan juga creamy untuk menyambut tahun yang akan datang. 

Resep Jagung Rebus Kekinian

Bahan-bahan: 

- 3 buah jagung atau sesuai selera
- 300ml susu cair
- 1 sdm margarin
- 3 sdm gula
- Air secukupnya 

Cara memasak: 

1. Pertama potong-potong jagung menjadi beberapa bagian. Kemudia ditusuk pakai stik es krim agar mudah mengangkat saat direbus. 


Baca Juga: Ditemani Puan dan Mentan, Jokowi Asyik Makan Jagung di Pinggir Jalan

2. Masukkan air dan nyalakan kompor dengan api besar. Sembari menunggu air mendidih, masukkan susu cair, gula, dan margarin. 

3. Aduk-aduk air jagung dan tunggu hingga jagung layu dan lembut. Jagung rebus kekinian siap disantap. 

Artikel Menarik Lainnya: 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Mengenal Kandungan Sup Tahu, Rendah Kolesterol!

Selasa, 7 Mei 2024 | 14:40 WIB
X