Sensasi Pedas Manis Babat Gongso yang Bikin Nagih

- Rabu, 7 Agustus 2019 | 09:48 WIB
Ilustrasi/Instagram/Ratujajan_
Ilustrasi/Instagram/Ratujajan_

Sajian olahan jeroan sapi khas Semarang ini memang bikin siapa saja ketagihan. Lembutnya babat ditambah dengan bumbu gongso yang pedas manis menambah sensasi nikmat saat menyantap babat gongso.

Ingin menikmati babat gongso lebih lagi? yuk ikuti resep berikut.

Bahan-bahan:

  •  500 gram babat
  •  10 rawit merah utuh 
  •  5 sendok makan kecap manis
  •  1 sendok makan gula merah 
  •  4 butir bawang merah
  •  Garam dan kaldu jamur secukupnya

Bumbu halus

  •  6 butir bawang merah
  •  3 siung bawang putih 
  •  4 butir kemiri 
  •  1015 cabe keriting

Cara membuat:

  •  Terlebih dahulu rebus babat hingga empuk dan kemudian dipotongpotong.
  •  Kemudian tumis bawang merah hingga harum, setelah itu masukkan bumbu halus dan rawit. Tumis semuanya hingga harum.
  •  Selanjutnya masukkan babat dan aduk hingga rata. Tambahkan sedikit air jika perlu.
  •  Tambahkan garam, gula merah, kaldu jamur, dan kecap manis. Masak hingga bumbu meresap di babat.
  •  Tuang ke dalam wadah saji dan taburi bawang goreng di atasnya.

Gongso babat sudah siap disajikan.
Selamat mencoba ya!
 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X