Ada Batu Unik Zaman Megalitikum di Gunung Padang, Kalau Dipukul Bisa Bunyi Suara Gamelan!

- Minggu, 19 Februari 2023 | 13:08 WIB
Batu unik zaman megalitikum di Gunung Padang berbunyi suara gamelan. (Z Creators/Muhammad Zain)
Batu unik zaman megalitikum di Gunung Padang berbunyi suara gamelan. (Z Creators/Muhammad Zain)

Situs prasejarah Gunung Padang merupakan cagar budaya berupa punden berundak yang paling besar di Indonesia dan sebagai salah satu peninggalan sejarah dari periode zaman megalitikum/zaman batu.

Lokasi situs Gunung Padang berada di daerah Desa Karyamukti, Kecamatan Cempaka, Kab.Cianjur, Jawa Barat. Menariknya, situs ini pertama kali dilaporkan oleh masyarakat setempat pada tahun 1979-an.

Pada 1980-an, situs ini mulai di teliti oleh Pusat Penelitian Arkeologi Nasional, Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi Banten, Universitas Indonesia dan masyarakat yang minat untuk tahu latar belakang sejarah kebudayaan masa lalu.

-
Batu unik zaman megalitikum di Gunung Padang berbunyi suara gamelan. (Z Creators/Muhammad Zain)

Baca Juga: Seniman Indonesia Jadi Konsultan Tari & Gamelan di Film Disney 'Raya and the Last Dragon'

Selain itu, situs ini merupakan mahakarya megalitikum tertua di dunia yang diperkirakan berusia 8.000 sampai 28.000 tahun lalu sehingga menjadi situs paling tertua di dunia dibanding Piramida Giza, Mesir.

Banyak masyarakat yang mempercayai bahwa dulunya situs Gunung Padang ini digunakan untuk berhubungan dengan tradisi pemujaan nenek moyang di masa prasejarah megalitikum.

Baca Juga: Sumani, Pemain Gamelan yang Bantai Satu Keluarga di Rembang Ternyata Kecanduan Judi Online

Menariknya lagi, kamu akan melihat ‘Batu Gong dan Batu Gamelan’ di teras pertama situs Gunung Padang ini.

Batu ini ternyata bisa berbunyi seperti suara gamelan jika kamu mencoba memukulnya dengan tangan kosong. Namun, dilarang menggunakan alat atau benda yang bisa merusak struktur batunya.

Artikel Menarik Lainnya:

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X