Plakat Batuan Bulan dari Apollo 17 Berhasil Ditemukan oleh Seorang Kolektor Senjata!

- Senin, 4 Oktober 2021 | 13:45 WIB
Tampilan plakat batuan Bulan dari Apollo 17. (photo/Dok. collectSPACE)
Tampilan plakat batuan Bulan dari Apollo 17. (photo/Dok. collectSPACE)

Pendaratan Apollo 17 di Bulan pada 1972 itu menjadi kali terakhir misi penerbangan berawak. Sebagai bentuk peringatan, negara bagian di Amerika Serikat pun mendapatkan batuan bulan.  Hanya saja batu itu sempat hilang untuk waktu yang lama.  

Kini, batu itu akhirnya kembali ke 'rumah'. Uniknya, batuan itu berhasil ditemukan oleh seorang kolektor senjata asal Florida. Mengutip collectSPACE, salah seorang pria yang tidak disebutkan identitasnya ini mencari sampel kayu untuk digunakan sebagai perbaikan atau penggantian stok senjata yang rusak. 

Dia pun kemudian membeli pajangan batu bulan Apollo 17 tanpa mengetahui benda apakah itu. Dia mengatakan bahwa dia membeli plakat itu di sebuah garage sale, lebih dari 15 tahun yang lalu. Melihat hal itu, dia memberikan komentarnya. 

“Saya bahkan tidak yakin berapa banyak yang dibayar untuk itu. Saya membeli plakat karena saya mengambil kayu dari plakat, mengirimkannya ke petugas gunstock dan dia membuat pegangan untuk Colts saya,” ungkapnya, mengutip collectSPACE. 

“Kayu (plakat) adalah kayu yang bagus, maka dari itu saya membelinya,” lanjutnya. 

Pada akhirnya, dia menyadari ada sesuatu hal yang ditemukan dari plakat yang dibelinya. Pada waktu itu, pria itu sedang mencari kayu dengan warna tertentu, dia menarik plakat berhiasan batu bulan ini dari salah satu kotak plakat yang dikumpulkan. 

Setelah mengetahui apa yang dimiliknya, dia pun langsung menghubungi pihak terkait dan diarahkan ke Louisiana State Museum. Pria itu pun langsung mengantarkan plakat batu bulan itu. Melihat hal itu, Direktur Sementara dari Louisiana State Musuem, Steven Maklansky memberikan komentarnya. 

“Dia memang menyerahkan batu bulan ke museum,” ungkapnya. 

“Saya pikir ini adalah benda yang luar biasa dari sejarah Louisiana. Pastinya Louisiana State Museum akan menjadi tempat yang tepat untuk dipamerkannya (plakat batu bulan) ini kepada anak cucu,” jelasnya. 

Walau sudah kembali ke 'rumah', tetapi mereka belum mengetahui secara pasti bagaimana plakat itu bisa berada di negara bagian lain. Di sisi lain, Steven juga mengatakan pihak museum tidak mempunyai rencana untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut dan fokus pada hasilnya saja.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

7 Arti Mimpi Memotong Rambut Apakah Pertanda Baik?

Minggu, 28 April 2024 | 10:19 WIB

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X