Banyak yang Keliru, Ini Cara Tepat Memakai Parfum agar Wanginya Tahan Lama

- Rabu, 21 Oktober 2020 | 19:25 WIB
Ilustrasi wanita memakai parfum. (Freepik)
Ilustrasi wanita memakai parfum. (Freepik)

Pada dasarnya, tubuh yang bersih dan wangi itu bisa meningkatkan kepercayaan diri seseorang. Ada banyak cara untuk membuat tubuhmu wangi sepanjang hari. Paling mudahnya, kamu bisa memakai body mist atau parfum.

Sayangnya, tidak semua body mist atau parfum wanginya bisa awet seharian. Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini ada beberapa tips memakai parfum supaya wanginya lebih tahan lama.

1. Pakai Parfum di Beberapa Titik Nadi

-
Ilustrasi parfum. (Freepik)

Gunakan parfum di beberapa titik nadi seperti pergelangan tangan, leher, dan lipatan siku tangan. Cara ini bisa membuat wangi parfum semakin tahan lama, lho.

2. Gunakan Setelah Memakai Body Lotion

-
Ilustrasi parfum. (Freepik)

Parfum akan mudah menempel pada kulit yang telah dioles body lotion. Jadi, mulai dari sekarang gunakan parfum setelah memakai body lotion, ya.

3. Jangan Menggosok-gosok Pergelangan Tangan

-
Ilustrasi parfum. (Freepik/Racool_studio)

Banyak orang yang menggunakan parfum di pergelangan tangan, kemudian digosok-gosok supaya lebih merata. Padahal cara tersebut salah, karena wanginya bisa lebih cepat hilang. Lebih baik biarkan mengering dengan sendirinya, daripada harus digosok-gosok.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

X