Tak Kalah Berprestasi, M. Fadli Minta Jokowi Perhatikan Atlet Difabel

- Selasa, 22 Oktober 2019 | 21:35 WIB
Atlet Paralimpik, M. Fadli. (Antara Foto/Aditya ES Wicaksono)
Atlet Paralimpik, M. Fadli. (Antara Foto/Aditya ES Wicaksono)

Kembalinya Jokowi menjabat sebagai Presiden untuk kedua kalinya membawa harapan besar bagi atlet paralimpik yang juga merupakan juara Asia balap sepeda para cycling, Muhammad Fadli.

Fadli berharap agar Presiden Jokowi lebih memperhatikan atlet-atlet difabel yang juga tak kalah memberikan prestasi bagi Indonesia.

"Sebagai atlet, kami ingin terus diperhatikan terlebih untuk pembibitan maupun sarana dan prasarana penunjang latihan," kata Muhammad Fadli.

Demi meningkatkan prestasi atlet difabel Indonesia, mantan juara balap motor ini menyarankan agar pemerintah membangun sistem pembinaan berjenjang, begitu juga dengan sarana dan prasarana yang merata tidak terpusat pada satu tempat saja.

Prestasi atlet difabel Indonesia terbilang cukup baik dalam beberapa tahun belakangan dengan mampu memperoleh beberapa prestasi seperti pada ASEAN Para Games 2017 lalu dengan mendapat 117 emas, 69 perak dan 46 perunggu.

Prestasi itu terus berlanjut pada Asian Para Games 2018 dengan menembus lima besar klasemen akhir dengan 37 emas, 47 perak dan 51 perunggu.

Artikel Menarik Lainnya:

Samsung Optimis Bakal Jual 6 Juta Ponsel Lipat di Tahun 2020 Mendatang

Ini Harapan Pelatih Timnas Indonesia Kepada Jokowi

Masih Sehat, Tjahjo Terima Pinangan Jokowi Jadi Menteri

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X