Demo Berakhir, PA 212 Titip Surat untuk Kedubes Prancis ke Polisi

- Senin, 2 November 2020 | 16:25 WIB
PA 212 serahkan surat ke polisi untuk Kedubes Prancis sebelum bubarkan diri di Jl MH Thamrin Jakarta Pusat. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
PA 212 serahkan surat ke polisi untuk Kedubes Prancis sebelum bubarkan diri di Jl MH Thamrin Jakarta Pusat. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Persaudaraan Alumni (PA) 212 dan sejumlah ormas lainnya sudah selesai menggelar aksi unjuk rasa di sekitar Kedubes Prancis terkait ucapan Presiden Prancis Emmanuel Macron yang dinilai menyinggung umat islam. Sebelum meninggalkan lokasi demo, PA 212 nampak memberikan secarik surat ke polisi untuk diserahkan ke Kedubes Prancis.

Surat yang tersimpan dalam amplop putih itu diberikan langsung oleh Ustadz Haikal Hassan kepada polisi. Tampak Direktur Binmas Polda Metro Jaya Kombes Pol Badya Wijaya dan Direktur Intelkam Polda Metro Jaya Kombes Pol Hirbak Wahyu Setiawan menerima surat tersebut.

"Jadi dari Pak Haikal Hassan menitipkan kepada kita untuk diserahkan kepada Kedubes Prancis terkait dengan pernyataan umat islam di Indonesia," kata Kombes Hirbak kepada wartawan di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Pusat, Senin (2/11/2020).

Kombes Hirbak mengatakan pihaknya langsung akan menyerahkan surat itu ke pihak Kedubes Prancis. Polisi sendiri mengaku tidak mengetahui isi dari surat tersebut.

"Saya belum lihat, jadi mereka menitipkan surat ini kepada aparat untuk diserahkan kepada Kedubes Prancis. Setelah menyerahkan nanti berangsur-angsur mereka akan membubarkan diri," beber Hirbak.

Di lokasi sendiri sekitar pukul 16.02 WIB massa sudah mulai berangsur-angsur membubarkan diri. Mobil komando pun mengarahkan massa aksi demo untuk membubarkan diri dengan tertib dan kembali mengimbau agar massa berhati-hati dengan aksi provokator.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X