Balas Lockdown dengan Bangun Tembok, Dua Desa Ini Ibarat Jerman Barat dan Jerman Timur

- Senin, 11 Mei 2020 | 06:07 WIB
Warga Desa Sambigede dan Desa Senggreng, Kecamatan Sumberpucung, Malang, sempat bertikai soal lockdown dan membangun tembok. (Foto: Istimewa)
Warga Desa Sambigede dan Desa Senggreng, Kecamatan Sumberpucung, Malang, sempat bertikai soal lockdown dan membangun tembok. (Foto: Istimewa)

Penerapan lockdown di jalan-jalan antardesa membuat akses orang-orang menjadi terhambat. Jika biasanya tinggal lewat saja, orang jadi harus berputar melewati jalan lain yang tidak jarang jaraknya lebih jauh.

Di Kabupaten Malang, Jawa Timur, tepatnya di jalur perbatasan antara Desa Sambigede dan Desa Senggreng, Kecamatan Sumberpucung, persoalan itu membuat keributan. Warga dua desa itu saling membalas dalam membuat penghalang jalan. Yang satu membuat portal, lalu dibalas dengan tembok batu oleh desa yang satu lagi.

Untungnya, 'perseteruan' itu tak berlangsung lama. Kepala desa setempat dibantu oleh anggota kepolisian lekas mendinginkan suasana. Dan tembok batu pun itu dirobohkan tak lama setelah dibangun.

Video ketika tembok tersebut dirobohkan viral di media sosial. Pada caption video yang diunggah akun @viralterkini, diketahui bahwa 'konflik' antara dua desa tersebut terjadi karena kesalahpahaman soal 'physical distancing'.

Netizen tergeliitik melihat apa yang dilakukan oleh para warga dari dua desa tersebut. Rata-rata menyebut kalau tembok tersebut ibarat tembok Berlin yang memisahkan Jerman Barat dan Jerman Timur saat kedua negara tersebut belum berdamai. Tembok Berlin sendiri diruntuhkan pada 9 November 1989.

"Anjeenkk begoo bgt malah jadiin kampungnya jadi Jerman barat sama Jerman timur," komentar @fashal20.

"berasa lihat tembok berlin dibongkar," kata akun @zeinnofiandi.

"Wih jerman barat n jerman timur nih ????," sahut @malikhermondo.

"Ini lah sejarah bersatuny antara jerman barat dan jerman timur.. Dg di robohkanny tembok berlin," tulis @zakarianorman00.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Saiful Ulum Info (@viralterkini99) on

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X