DPW Nasdem Jabar Usulkan Anies, Ganjar, Andika Perkasa hingga Erick Thohir Jadi Capres

- Kamis, 16 Juni 2022 | 10:38 WIB
Logo Partai Nasdem. (ANTARA/Indrianto Eko Suwarso)
Logo Partai Nasdem. (ANTARA/Indrianto Eko Suwarso)

Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat Saan Mustopa membeberkan sejumlah nama yang bakal diusulkan pihaknya menjadi calon presiden (Capres) di Rapat Kerja Nasional (Rakernas).

Saan menyatakan nama-nama tersebut seperti Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Panglima TNI Andika Perkasa hingga Menteri BUMN Erick Thohir.

“Dari 27 DP ada 4 nama yg akan kami sampaikan, nama-nama yang selama ini juga sudah berkembang. Jadi seperti pak Anies, pak Ganjar, pak Andika, pak Erick Thohir,” kata Saan di JCC Senayan, Jakarta, Rabu (15/6/2022) malam. 

Dia menjelaskan nama-nama yang diusulkan oleh kader ke DPW Jawa Barat dilakukan secara terbuka. Jika memang dalam pandangan mereka layak menjadi calon presiden, maka dirinya pun siap mengusulkan ke Ketua Umum NasDem Surya Paloh.

“Proses pengusulan dilakukan secara terbuka, kami terbuka, dan juga dilakukan secara spontan, yang memang dalam pandangan mereka itu layak untuk jadi capres dan layak diusulkan di forum rakernas ini untuk disampaikan ke ketum (Surya Paloh),” ucap Saan.

Baca Juga: Surya Paloh Ngaku Harus Merenung dan Berkontemplasi untuk Terima Nama Capres di Rakernas

Saan membeberkan alasan mengapa DPW Jawa Barat ingin mengusulkan nama-nama tokoh diatas. Selain Objektivitas, kapabilitas hingga integritas, tokoh tersebut juga sudah diterima oleh publik.

“Selain objektivitas, soal kapabilitas, integritas dan sebagainya, tetapi juga nama-nama itu secara akseptabilitas di publiknya kan memang diterima. Mereka juga punya rekam jejak masing-masing yang dalam kacamata DPD sangat memadai," tandas Saan.

Sebelumnya Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengharapkan dalam Rakernas ini seluruh kader dapat menyampaikan aspirasinya guna memilih calon-calon pemimpin nasional untuk ajang Pilpres 2024.

Surya Paloh menambahkan, setelah nantinya para kader menyampaikan aspirasi kepada DPW NasDem. Kemudian DPW menyerahkan nama calon pemimpinan yang dianggap layak untuk menjadi calon presiden ke DPP.

Setelahnya, kata Surya Paloh, DPP meyaring nama-nama dari DPW menjadi tiga sosok saja. Barulah dari DPP menyerahkan nama tiga orang itu ke Surya Paloh.

“Maka dengan mencalonkan beberapa nama nanti akan berproses menjadi 3 nama dan akan kita harapkan mendapatkan rekomendasi dari kertas ini yang akan ditujukan kepada saya sebagai pucuk pimpinan partai ini,” tutur Surya Paloh.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X