5 Cara Seru Rayakan Hari Valentine Bareng Anak

- Selasa, 11 Februari 2020 | 13:14 WIB
Ilustrasi ibu dan anak. (Pexels/Daria Shevtsova)
Ilustrasi ibu dan anak. (Pexels/Daria Shevtsova)

Tanggal 14 Februari dinanti-nantikan banyak orang. Di Hari Valentine itu, biasanya orang-orang saling menunjukkan rasa sayangya kepada orang-orang terdekat.

Tak hanya bisa dirayakan dengan pacar atau suami, Hari Valentine juga bisa kamu rayakan bersama si kecil. Apa saja yang bisa dilakukan bareng anak saat Valentine? Simak yuk ulasannya dilansir dari Parents, Selasa (11/2/2020).

1. Tambahkan Krim Kocok saat Sarapan

-
Ilustrasi pancake cokelat. (Pexels/Mike Esparza)

 

Saat sarapan dengan cokelat khas Hari Valentine, kamu bisa menambahkan krim kocok di atasnya. Kamu juga bisa membuat pancake cokelat berbentuk hati. Biarkan satu hari itu dia menikmati makanan yang manis-manis.

2. Bekal Makan Siang

-
Ilustrasi anak-anak. (Pexels/Alexander Dummer)

 

Bawakan bekal makan siang khas Valentine untuk anak-anak ke sekolah. Kamu bisa menambahkan catatan tulisan tangan dengan pesan yang manis di atasnya. Atau kamu bisa membuat bekal makan siangnya berbentuk hati.

3. Pakai Baju Khusus

-
Ilustrasi ibu dan anak. (Pexels/Daria Shevtsova)

 

Kamu juga bisa seru-seruan dengan memakai baju bertema Hari Valentine bersama si kecil. Misalnya baju dengan gambar hati.

4. Beri Hadiah Kejutan

-
Ilustrasi hadiah. (Pexels/Kim Stiver)

 

Hadiahnya enggak harus mahal kok. Coba letakkan cokelat atau hadiah lain di kamarnya saat si kecil pergi sekolah. Begitu dia kembali, dia akan senang dengan kejutan kecil itu.

5. Makan Malam Khusus

-
Ilustrasi makan malam keluarga. (Pexels/Cottonbro)

 

Rayakan Hari Valentine dengan makan malam istimewa bersama keluarga. Kamu bisa memasak menu khusus atau makan di restoran bersama mereka. Makin asyik jika ditambah dengan obrolan dengan sesuatu yang disukai, misalnya makanan apa yang disukai, kegiatan apa yang ingin mereka lakukan bersama orangtuanya.

Nah, itu dia kegiatan seru yang bisa dilakukan bareng anak di Hari Valentine. Coba yuk!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB
X