Yummy! Nasi Goreng Nanas ala Thailand Hadir di Makassar, Rasanya Asam Segar: Berani Coba?

- Kamis, 27 Oktober 2022 | 11:40 WIB
Nasi goreng nanas ala Thailand. ( Z Creators/Retno Mandriyarini)
Nasi goreng nanas ala Thailand. ( Z Creators/Retno Mandriyarini)

Tempat tongkrongan yang satu ini tergolong unik, enggak sekedar tempat yang cozy namun menu makanan yang dihidangkan beraneka ragam dan unik. Namanya Numerica 29, berlokasi dekat dengan Pantai Losari di Jalan Boto Lempangan, Sawerigading, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Kafe ini buka dari tahun 2018 dan termasuk ke dalam grup perusahaan Meridco Group. Jika kamu masuk ke dalam kafe, kamu berasa masuk kafe di Eropa dengan interior Belanda klasik. Jadi wajar jika kamu ke sini berasa di luar negeri.

-
Kafe Numerica 29, Makassar. (Z Creators/Retno Mandriyarini)

Tembok dindingnya dipenuhi batu bata dan terdapat tangga yang tinggi menjulang ke atas menjadikan kafe ini sangat megah dan mewah. Tempat kafe ini terdiri dari dua lantai, lantai satu ada kitchen dan bar, sedangkan lantai dua untuk tempat pertemuan dan live music.

-
Kafe Numerica 29, Makassar. (Z Creators/Retno Mandriyarini)

Kafe ini dapat menampung pembeli hingga 300 orang, dengan menjual berbagai olahan roti, seperti slice cake, roti bakar, kue tart dan semacamnya. Namun, mayoritas menu makanan yang dijual yaitu menu Asia dan nusantara. Salah satu menu andalan disini yaitu ‘Pineapple Fried Rice’ alias nasi goreng nanas.

-
Kafe Numerica 29, Makassar. (Z Creators/Retno Mandriyarini)

Nasi goreng nanas ini merupakan nasi goreng khas Thailand. Kondimennya ada potongan kecil nanas, kismis dan kacang mete. Rasa dari nasi gorengnya gurih, manis dan sedikit asam segar, dengan dibanderol Rp61 ribu. Porsinya banyak dan cocok untuk dikonsumsi oleh dua orang.

Selain ada nasi goreng nanas, menu andalan lainnya ada nasi urap Bali. Sama seperti nasi urap pada umumnya, namun yang unik yaitu piring sajiannya menggunakan kayu. Meskipun makanan yang dijual di sini rate harganya mulai dari Rp40 ribu ke atas, namun kamu bisa dapatkan potongan harga loh. Caranya dengan download aplikasi di Playstore Meridco.

-
Kafe Numerica 29, Makassar. (Z Creators/Retno Mandriyarini)

Setiap pembelian di gerai Meridco Group kamu akan dapat poin. Poin yang terkumpul di sini bisa kamu tukar dengan beberapa fasilitas seperti mendapatkan potongan harga, kemudahan untuk reservasi tempat dan dapatkan beberapa promo menarik lainnya. Tertarik mencobanya?

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X