Bioskop Terapung di Paris, Gaya Baru Nonton Film di Era Pandemi Corona

- Jumat, 10 Juli 2020 | 18:57 WIB
Ilustrasi bioskop apung di Paris. (Le cinema sur l'eau)
Ilustrasi bioskop apung di Paris. (Le cinema sur l'eau)

Menjalani masa karantina selama empat bulan karena pandemi virus corona (Covid-19), membuat masyarakat sudah tak sabar ingin kembali melakukan aktivitas di luar rumah. Di masa transisi new normal, sejumlah kebijakan baru diterapkan oleh pemerintah demi menghidupkan kembali sektor ekonomi. Kegiatan menonton bioskop merupakan salah satu dari sekian banyak sektor yang diberi kelonggaran oleh pemerintah.

Tak hanya Indonesia, sejumlah negara juga turut merayakan pelonggaran jelang new normal. Seperti yang dilakukan penggiat industri perfilman di Paris, Prancis yang membuka bioskop terapung di atas Sungai Seine.

Tak sekadar isapan jempol, kursi di bioskop terapung juga dibuat menggunakan 38 perahu listrik yang bisa menampung dua hingga enam orang, tentunya dengan protokol kesehatan sosial distancing. Cinema sur I'Eau atau bioskop di atas air akan segera dibuka pada tanggal 18 Juli 2020.

Melansir dari laman Insider, Jumat (10/7/2020), pemerintah setempat juga menjadikan pembukaan bioskop terapung sebagai perayaan dimulainya Paris Plages yang merupakan program tahunan yang bertujuan menciptakan suasana pantai di Sungai Seine selama musim panas.

Bioskop terapung ini akan memutar film secara gratis. Penonton bisa langsung memesan mulai tanggal 7 sampai 15 Juli 2020 secara online. Pemilihan perahu berdasarkan urutan daftar, kalau terakhir mendaftar siap-siap menonton paling belakang atau sisi kanan dan kiri paling ujung.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X