5 Pantai Unik di Dunia

- Senin, 21 Oktober 2019 | 14:12 WIB
Instagram/thetravelingnomads
Instagram/thetravelingnomads

Situ perjalanan wisata Atlas Obscura belum lama ini merangkum deretan pantai-pantai unik di dunia yang menyuguhkan pemandangan yang luar biasa.

Pantai-pantai tersebut tidak hanya sekadar menyajikan pemandangan pasir putih hingga birunya air laut, lebih dari itu ada lanskap unik yang terbentuk hasil dari cipta alam secara alami.

Dalam daftar itu, Atlas Obscura juga memasukkan salah satu pantai di Indonesia, Pulau Padar di Taman Nasional Komodo ke dalam deretan pantai unik itu.

Untuk lebih lengkapnya, berikut deretan pantai-pantai unik di dunia yang tercipta dari faktor alam secara alami yang dikutip Indozone dari rangkuman Atlas Obscura.

Pulau Padar, Taman Nasional Komodo, Indonesia

-
Instagram/hendrickhartono

Pulau Padar sendiri merupakan salah satu pulau terbesar yang ada di kawasan Taman Nasional Komodo. Sebagian besar Pulau Padar terdiri dari perbukitan yang ditutupi oleh savana. Selain itu, terdapat juga pantai unik yang cukup populer, yakni Pink Beach, sebuah pantai dengan pasir pantai yang berwarna pink. Warna pink itu berasal dari pecahan terumbu karang yang sudah bertahun-tahun lamanya.

Pantai Pasir Hitam Punalu'u, Hawaii, Amerika Serikat

-
Instagram/susannafogel

Pantai Punalu'u memiliki pasir pantai yang berwarna hitam. Pasir hitam itu diyakini berasal dari letusan vulkanik yang berada di bawah laut. Pasir hitam itupun hasil dari basal yang dibawa ombak ke tepi pantai.

Playa del Amor, Meksiko

-
Instagram/juanitoviajero

Playa del Amor atau dikenal sebagai Hidden Beach merupakan pantai yang berada di dalam sebuah lubang besar yang berada di tepi pantai. Pantai ini masuk ke dalam wilayah Kepulauan Marieta atau sekitar 22 mil laut di sebelah barat Puerto Vallart, Meksiko.

Pantai Driftwood, Pulau Jekyll, Amerika Serikat

-
Instagram/bajames7

Pantai Driftwood yang berada di Georgia, Amerika Serikat ini menyuguhkan pemandangan pepohonan kering yang berserakan di pasir pantai. Pohon-pohon itu berasal dari pohon mengering yang tumbang akibat dari abrasi pasir pantai yang menyebabkan pasir tak mampu menopang pohon.

Pantai Navagio, Pulau Zakinthos, Yunani

-
Instagram/mindblowingtravels

Pantai Navagio berada di Pulau Zakinthos, Yunani yang menawarkan pemandangan pasir putih serta birunya air laut. Namun tak hanya itu, pemandangan semakin menarik karena ada sebuah kapal Pangiotis yang terdampar dari tahun 1983. Kapal itu dulunya merupakan kapal penyelundup miras, rokok, dan bahan manusia.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X