Penumpang Pesawat Berhasil Memotret Aurora Borealis dari Jendela Kabin

- Senin, 17 Februari 2020 | 11:54 WIB
Aurora Borealis yang berhasil dipotret Ross Martin dari jendela kabin pesawat yang ditumpanginya saat itu. (Dok. Ross Martin)
Aurora Borealis yang berhasil dipotret Ross Martin dari jendela kabin pesawat yang ditumpanginya saat itu. (Dok. Ross Martin)

Seorang penumpang pesawat berhasil memotret aurora borealis dari jendela kabin saat dalam penerbangan.

Adalah Ross Martin yang merupakan seorang fotografer pernikahan mendapatkan momen indah dalam penerbangannya saat setelah lepas landas dari Bandara Reykjavik.

Ketika pesawat terbang melintasi langit Islandia, tiba-tiba pesawat yang mereka tumpangi kemasukan cahaya berwarna. Rupanya, cahaya itu merupakan aurora borealis.

Ross yang saat itu bersama lima orang temannya yang lain memang berlibur ke Islandia untuk beburu aurora. Namun tak disangka, ketika dalam perjalanan pulang dari liburan, mereka mendapatkan aurora secara tak disengaja. Tak mau melewatkan momen menarik itu, dia pun langsung saja mengeluarkan kamera dan memotret aurora tersebut.

-
Dok. Ross Martin

Beruntungnya, kapten pilot saat itu berbaik hati dengan sengaja terbang memutar untuk memberikan kesempatan seluruh penumpang untuk dapat menyaksikan aurora, baik dari sisi kanan maupun kiri.

"Kami berlima terbang ke sana mencari Northen Light (aurora borealis) dan mencarinya ke seluruh negeri," ujar Ross dilansir dari The Sun.

"Dalam penerbangan pulang, ketika kami sampai di atas awan, kami melihat lampu-lampu ini menari di sekitar pesawat. Saya tidak percaya, saya hanya berpikir itu luar biasa."

"Aku bilang kepada pramugari apakah bisa meredupkan lampu sehingga kita bisa melihatnya lebih jelas dan mereka mau melakukannya. Sekitar lima atau sepuluh menit kemudian, kapten datang dan berkata kami akan berputar sehingga semua orang bisa melihatnya dari jendela kiri dan kanan."

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X