Pertama di Dunia, Dubai akan Terapkan Sistem Verifikasi Digital Covid-19 Turis

- Sabtu, 27 Februari 2021 | 11:25 WIB
Dubai, Uni Emirat Arab. (Unsplash/@alexblock)
Dubai, Uni Emirat Arab. (Unsplash/@alexblock)

Selain terkenal dengan kemewahan kotanya, Dubai di Uni Emirat Arab juga kini membuat inovasi baru terkait penanganan Covid-19 di sektor pariwisata.

Dubai diklaim menjadi salah kota pertama di dunia yang akan menerapkan verifikasi digital berdasarkan catatan medis wisatawan terkait Covid-19, termasuk infeksi, pengujian, dan vaksinasi.

Dilansir Khaleej Times, Jumat (26/2/2021), kebijakan itu diputuskan usai Otoritas Kesehatan Dubai (DHA) dan perusahaan penerbangan Emirates menandatangani kemitraan penerapan sistem tersebut, pada Kamis 25 Februari 2021.

Di bawah nota kesepahaman (MoU), sistem TI laboratorium yang disetujui DHA harus dikaitkan dengan sistem reservasi dan check-in Emirates.

Hal ini untuk memungkinkan pembagian, penyimpanan, dan verifikasi informasi kesehatan penumpang yang efisien terkait dengan infeksi Covid-19.

MoU tersebut ditandatangani oleh Sheikh Ahmed bin Saeed Al Maktoum, Chairman dan Chief Executive Emirates, dan Awadh Al Ketbi, Direktur Jenderal DHA.

Sheikh Ahmed mengatakan Dubai adalah pusat transportasi udara global terkemuka, serta salah satu kota paling progresif di dunia dalam bidang layanan e-government. 

"Merupakan langkah alami untuk menggabungkan kemampuan kami dalam menerapkan verifikasi digital rekam medis COVID-19, yang juga akan memungkinkan verifikasi dokumen nirsentuh di Bandara Dubai," sambungnya.

“Ini akan sangat meningkatkan pengalaman wisatawan, keandalan, efisiensi, dan kepatuhan terhadap persyaratan masuk yang diberlakukan oleh destinasi di seluruh dunia,” imbuhnya.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X