Mantap! Penerbangan Langsung Moskow-Denpasar Bakal Segera Dibuka, Begini Kata Sandiaga

- Selasa, 5 Juli 2022 | 19:30 WIB
Ilustrasi penerbangan ke Indonesia (freepik)
Ilustrasi penerbangan ke Indonesia (freepik)

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno berencana membuka penerbangan langsung dari Moskow, Rusia ke Denpasar, Bali. Hal ini  berkaitan dengan pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin beberapa waktu lalu.

Menurut Sandiaga Bali merupakan destinasi wisata favorit bagi wisatawan mancanegara, khususnya Rusia. Dia menyebut, hampir 90 persen wisman dari Rusia mengenal dan menempatkan Pulau Dewata tersebut sebagai tujuan wisata utamanya.

"Hal tersebut dikarenakan wisatawan Rusia tertarik dan penasaran dengan aktivitas pantai," ucap Sandiaga dalam Weekly Press Briefing di Gedung Sapta Pesona, Senin (4/7/22).

Sandiaga juga menyebut bahwa warga dari Rusia cukup banyak yang tinggal di kawasan landlock.

Selain itu, mereka juga memilih perjalanan dengan fasilitas luxury bersama keluarga, yakni untuk berwisata ke Bali.

"Jadi biasanya mereka rombongan keluarga kalau berwisata termasuk ke Bali. Waktu kunjungan mereka termasuk panjang dan spendingnya juga cukup besar," sambungnya.

Tak hanya itu, Sandiaga juga menambahkan, sebelum pandemi turis asal Rusia menempati di peringkat ke 4, sebagai kunjungan wisatawan mancanegara terbanyak ke Bali.

Baca juga: Hore! Australia Cabut Aturan Vaksin COVID-19 untuk Syarat Masuk Turis Mulai 6 Juli 2022

Bahkan menurut data yang dihimpun, sekitar 300 hingga 400 ribu kunjungan per tahunnya.

Sehingga dia berharap salah satu maskapai asal Rusia, Rossiya Airlines bisa mengisi penerbangan langsung dari Moskow ke Denpasar dengan durasi, tiga kali dalam sepekan.

“Tentunya masih banyak koordinasi dan komunikasi yang akan kami lakukan di tingkat pemerintah maupun di tingkat dunia usaha, termasuk penyiapan regulasi, dan mendorong industri pariwisata untuk fokus menggarap pasar Rusia, dengan destinasi yang anti mainstream, baru, exciting, unik dan otentik,” ungkap Sandiaga.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X