Asyiknya Workshop Pottery di Museum Keramik dan Seni Rupa Kota Tua

- Selasa, 21 Maret 2023 | 18:49 WIB
Workshop Pottery di Museum Keramik dan Seni Rupa Kota Tua (Z Creators)
Workshop Pottery di Museum Keramik dan Seni Rupa Kota Tua (Z Creators)

Selain memajang keramik peninggalan zaman dahulu seperti Kerajaan Majapahit abad-14, dan berbagai peninggalan keramik dari seluruh dunia, Museum Keramik dan Seni Rupa di Kota Tua menawarkan daya tarik lainnya bagi wisatawan yang berkunjung.

Di museum ini wisatawan diajak belajar membuat gerabah (pottery) yang sedang menjadi trend di kalangan Gen-Z. Melihat perkembangan Workshop Pottery yang kini kian menjamur, sudah dipastikan peminat seni membuat gerabah semakin meningkat.

Wisata edukasi workshop membuat gerabah yang tersedia di Museum Keramik dan Seni Rupa ini dapat menjadi pilihan menarik untuk berkencan, wisata dengan keluarga, atau bahkan healing seorang diri. Tempat workshop gerabah yang tenang, asri, dan lengkap membuat pengunjung nyaman berlama-lama belajar pottery.

-
Workshop Pottery di Museum Keramik dan Seni Rupa Kota Tua (Z Creators)

 

Siapa sangka, membuat gerabah atau pottery menciptakan sensasi unik menyenangkan. Tak hanya menyenangkan, membuat gerabah juga dapat membantu menenangkan pikiran dan juga menuangkan kreatifitas.

Baca Juga: Jogja National Museum, Tempat Menikmati Seni Kekinian yang Instagramable

Dengan teknik roda putar, kamu dapat membuat macam-macam benda seperti piring, gelas, pot dan banyak lagi. Kamu bisa berkreasi sekreatif mungkin. Kabar baiknya, kamu dapat membawa pulang hasil karyamu sendiri. Kamu bisa juga me-request agar gerabah mu diwarnai dan dibakar menjadi keramik.

Jika kamu yang belum pernah membuat gerabah sebelumnya, tak perlu cemas karena mentor-mentor di workshop gerabah Museum Keramik dan Seni Rupa Kota Tua akan menjelaskan tahap demi tahap pembuatan gerabah dan sigap membantu jika perlu pertolongan dalam membentuk gerabah. Mentor workshop akan mengajari berbagai macam teknik untuk membuat bentuk yang diinginkan.

-
Workshop Pottery di Museum Keramik dan Seni Rupa Kota Tua (Z Creators)

 

Baca Juga: Mengenal Jenis Trem di Melbourne, Wajib Kamu Cobain saat Berkunjung

Banyak yang khawatir harus merogoh kocek yang dalam untuk Workshop gerabah ini. Beruntungnya, biaya Workshop gerabah di Museum Keramik dan Seni Rupa cukup terjangkau.

Kamu cukup membeli tiket Museum sebesar Rp5.000 dan membayar Rp50.000 untuk pottery class dengan durasi 30-45 menit. Kamu dapat melakukan Booking Workshop gerabah secara online pada hari selasa-jumat, atau daftar langsung on the spot pada hari sabtu-minggu.

Di akhir pekan disarankan untuk datang pada pagi hari di saat jam museum buka (09.00 WIB) karena peminat Workshop gerabah cukup banyak sehingga harus mengantre.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X