Menparekraf Sandiaga Sebut Harpitnas Jadi Upaya untuk Selamatkan Perhotelan, Setuju?

- Selasa, 21 Februari 2023 | 11:01 WIB
Ilustrasi kolam renang di hotel. (Freepik/Mrsiraphol)
Ilustrasi kolam renang di hotel. (Freepik/Mrsiraphol)

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, harpitnas alias hari kejepit nasional didorong bisa menyelamatkan industri perhotelan Indonesia.

Sebab, 2 tahun sebelumnya industri hotel sangat terpuruk karena pandemi COVID-19. Sandiaga bahkan mengusulkan agar cuti bersama tahun ini diadakan 2 kali.

"Berkaitan dengan upaya Kemenparekraf menyelamatkan industri perhotelan di Indonesia, kami mendorong regulasi hari libur nasional berbasis harpitnas atau cuti bersama untuk bisa dapatkan paling tidak dua kali lagi pad atahun ini," kata Sandiaga dalam The Weekly Brief with Sandi Uno, Senin (20/2/2022).

-
Hotel bertaraf internasional di Banjarnegara (INDOZONE/Putri Surya)

Baca juga: Menparekraf Sandiaga Uno Komentari Kejadian Singa Tabrak Mobil di Taman Safari Prigen

Sandiaga mengatakan bahwa pihaknya melakukan kolaborasi dengan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI).

Kemudian Asociation of the Undonesian Tours and Travel Agencies (ASITA), serta Industri Kecil dan Menengah (IKMA) untuk meningkatkan tingkat okupansi kamar di seluruh Indonesia.

Sandi juga menyinggung bakal memberikan akses permodalan bagi para pemilik hotel khususnya yang nonbintang melalui jaringan akses pembiayaan Kemenparekraf.

Baca juga: Menparekraf Sandiaga Uno Komentari Kejadian Singa Tabrak Mobil di Taman Safari Prigen

"Kami berikan solusi yang memang sudah lama ditunggu oleh para pelaku Industri hotel. Kami memiliki konsep crowdsourcing atau yang beberapa hotel nonbintang bisa didanai melalui fasilitas urun daya," ujarnya.

Kemenparekraf sendiri sudah menyiapkan platform, bahkan sudah ada yang mulai mengakses.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X