Seorang Pramugara Air China Dipecat Gara-gara Sebar Data Artis

- Rabu, 15 Januari 2020 | 11:38 WIB
Ilustrasi pesawat Air China. (Instagram/spotterblog)
Ilustrasi pesawat Air China. (Instagram/spotterblog)

Seorang pramugara di China dipecat gara-gara ketahuan menyebarkan data-data pribadi dari artis-artis terkenal yang pernah menumpang maskapai penerbangan itu.

Pramugara yang dipecat itu bernama Ruo Chen yang harus diberhentikan oleh Air China karena menyebarkan data pribadi artis-artis terkenal yang seharusnya tidak boleh dipublikasikan.

Insiden ini berawal dari investigasi seorang blogger spesialis dunia penerbangan bernama Chao Cewei. Dia melihat ada sebuah akun Weibo bernama Ruo Chen yang mengunggah data-data pribadi dari 20 selebriti China yang pernah menumpang Air China dan diawaki olehnya.

Chao kemudian melaporkan akun tersebut. Dalam laporannya, Chao menyebut Ruo telah mecantumkan data-data penting yang seharusnya tidak boleh dipublikasi, seperti status keanggotaan kartu penerbangan, nomor penerbangan, kewarganegaraan hingga tanggal lahir para artis tersebut.

"Dalam data penerbangan penumpang, ada tulisan berwarna merah 'data penumpang bersifat pribadi sehingga dilarang disebar luaskan ke luar dari perusahaan. Namun dia (Ruo) masih saja membagikan dan dilakukannya berulang kali," kata Chao seperti diberitakan oleh AsiaOne.

Selain data-data para aktor, Ruo juga mempublikasikan data-data dari seorang penyanyi, supermodel, atlet, hingga pembawa acara televisi terkenal di China.

Karena insiden itu pula, pihak dari maskapai Air China langsung memberhentikan Ruo dari pekerjaannya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X