Hentikan Penularan Corona, Seluruh Taman Kota di Bangkok Ditutup

- Jumat, 3 April 2020 | 15:15 WIB
Ilustrasi taman kota di Bangkok. (REUTERS)
Ilustrasi taman kota di Bangkok. (REUTERS)

Untuk menghentikan penularan virus corona, seluruh taman kota di Bangkok ditutup sementara dari aktivitas publik. Langkah ini sekaligus mengajak masyarakat untuk patuh atas seruan social distancing.

"Kami memahami, bahwa tindakan ini akan membuat tidak nyaman. Tetapi harap dipahami, kami perlu membatasi pertemuan sosial dan membuat banyak orang tinggal di rumah," kata Pongsakorn Kwanmuang, juru bicara Administrasi Metropolitan Bangkok dilansir dari Reuters.

Selain taman kota, pemerintah kota juga membatasi waktu operasional toko, supermarket, restoran dan warung kaki lima. Untuk restoran, pengunjung disarankan untuk membawa pulang makanan dan minuman.

Kini Bangkok berada dalam masa darurat terkait wabah virus corona. Masa darurat Bangkok akan berlangsung selama satu bulan lebih sejak pekan lalu dan berakhir pada akhir April nanti.

Sejak akhir Maret, pemerintah kota Bangkok sudah mulai menutup sejumlah pusat perbelanjaan, sekolah, dan tempat-tempat hiburan. Selain itu, fasilitas publik lainnya juga telah ditutup sejak pekan lalu seperti perpustakaan, museum, taman bermain, lapangan olahraga, ruang pertemuan, dan pusat penitipan anak.

Sejauh ini, kasus virus corona di Thailand telah mencapai 1.771 kasus, 12 kasus di antaranya dinyatakan meninggal dunia.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X