Mulai 1 Juli, Mesir Buka Penerbangan Internasional

- Selasa, 16 Juni 2020 | 13:41 WIB
Kota Kairo, Mesir. (REUTERS/Mohamed Abd El Ghany)
Kota Kairo, Mesir. (REUTERS/Mohamed Abd El Ghany)

Mesir telah menangguhkan penerbangan internasional sejak Maret lalu. Tapi kini, pemerintah negara itu secara bertahap akan membukanya kembali mulai awal Juli mendatang.

Mengutip laporan Reuters, pengumuman itu disampaikan oleh Menteri Penerbangan Sipil, Mohamed Manar Anba yang mengatakan bahwa penerbangan internasional akan kembali dibuka secara bertahap pada 1 Juli mendatang.

Selain kembali membuka penerbangan internasional, Mesir juga mengizinkan hotel-hotel untuk beroperasi kembali sejak 1 Juni lalu.

Pemerintah Mesir juga akan membatasi wisatawan asing dengan hanya mengizinkan beberapa resor pantai di tiga provinsi untuk beroperasi kembali.

Menteri Pariwisata, Khaled al-Anani mengatakan bahwa wisatawan wajib mematuhi sejumlah protokol kesehatan pencegahan penularan virus corona yang diterapkan di bandara, pesawat, dan hotel.

Setiap wisatawan yang datang dari negara dengan tingkat kasus virus corona yang tinggi terlebih dahulu harus melewati pemeriksaan sebelum datang ke Mesir.

Pandemi virus corona telah menghancurkan pariwisata Mesir. Sektor pariwisata telah menyumbang 5 persen dari pendapatan output ekonomi pemerintah dan 15 persen jika ditambah dengan pekerjaan dan investasi yang secara tidak langsung terikat dengan pariwisata.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X