Wow! Ada Tempat Healing Kece Mirip Bali di Pandeglang!

- Kamis, 23 Desember 2021 | 14:29 WIB
Pantai Pandan, Pandeglang, Banten. (Dea Audia Santi/IDZ Creators)
Pantai Pandan, Pandeglang, Banten. (Dea Audia Santi/IDZ Creators)

Terlanjur stres dengan pandemi yang entah kapan bisa berakhir? Ingin liburan ke Bali tapi budget pas-pasan? Pantai Pandan yang terletak di Kec. Carita, Pandeglang, Banten, ini bisa jadi solusinya.

Letaknya yang enggak jauh dari Jakarta mungkin bisa menjadi alternatif liburan. Apalagi pantai ini punya panorama seperti pantai-pantai di Pulau Dewata, Bali.

-
Pantai Pandan, Pandeglang, Banten. (Dea Audia Santi/IDZ Creators)

Pantai Pandan menjadi titik balik sektor pariwisata Pandeglang pasca-tsunami pada 2018 lalu. Pantai ini digagas oleh sekumpulan pemuda Carita yang dikenal dengan nama 'Carita Boys'.

-
Pantai Pandan, Pandeglang, Banten. (Dea Audia Santi/IDZ Creators)

Dengan kreativitasnya, mereka menyulap pantai yang awalnya porak poranda ditempa tsunami menjadi sangat kekinian dan instagramable. Enggak hanya pemandangannya yang indah, Pantai Pandan juga menawarkan banyak aktivitas air yang patut kalian coba. 

Salah satunya adalah sufring. Buat yang enggak bisa surfing, tenang karena di sini menyediakan kelas dengan tarif Rp250 ribu per 2 jam. Selain surfing, Pantai Pandan juga menyediakan fasilitas lintasan skate board untuk kalian yang gemar dengan olahraga tersebut. 

-
Pantai Pandan, Pandeglang, Banten. (Dea Audia Santi/IDZ Creators)

Untuk kalian yang ingin merasakan sensasi menginap di pinggir pantai, pengelola juga menyewakan tenda seharga Rp100 ribu per tenda untuk dua orang. Tetapi jika kalian ingin lebih nyaman, penginapan Cinde Wulung bisa jadi pilihan tepat.

Wah, suasana penginapannya benar-benar membawa kalian ke Bali! Ditambah lagi panorama pantai yang asri dengan ornamen-ornamen cantik sangat cocok dijadikan spot foto. Kalau sudah foto jangan lupa di-posting ke Instagram kalian ya!

-
Penginapan Cinde Wulung di Pantai Pandan, Pandeglang, Banten. (Dea Audia Santi/IDZ Creators)

Jika beruntung, kalian juga bisa mengikuti beberapa event penting yang diadakan oleh Pantai Pandan. Salah satunya adalah event Carita Surf Festival yang diadakan setiap akhir tahun.

Cukup merogoh kocek sebesar Rp20 ribu sebagai tiket masuk ke pantai, kalian sudah bisa healing sepuasnya ditemani dengan welcome drink gratis dan deburan ombak yang menenangkan.

Tetapi, kalian enggak boleh bawa makanan dari luar ya, karena di Pantai Pandan ada kafe yang makanannya dijamin enak! Ayo, tunggu apa lagi??

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X