Perayaan Diwali Sebabkan Kualitas Udara di New Delhi Memburuk, Ini Sebabnya

- Selasa, 9 November 2021 | 14:13 WIB
New Delhi. (photo/Dok. BBC)
New Delhi. (photo/Dok. BBC)

Beberapa waktu lalu, masyarakat pemeluk agama Hindu dan orang India diketahui merayakan Deepavali atau Diwali. Hanya saja, festival ini malah menyisakan dilema untuk India. Karena festival ini, kondisi udara di New Delhi berubah menjadi beracun. 

Penduduk di New Delhi, menjalani kehidupan dengan kualitas udara yang sangat berbahaya festival Diwali. DI mana, emisi kendaraan dan industri, debu dan pola cuaca menjadikan Delhi sebagai ibu kota yang paling tercemar di dunia. 

Selain itu, kualitas udara makin diperburuk dengan petasan yang telah diledakkan semasa perayaan Diwali. Konsentrasi PM2.5, dilaporkan mencapai 999 per meter kubik. Angka itu merupakan angka maksimum pada beberapa bagian New Delhi pada 5 November 2021 kemarin. Bahkan, beberapa tempat dilaporkan telah mencatat angka mendekati atau lebih tinggi dari 500, yang dikategorikan sudah parah. 

Di sisi lain, pemerintah sudah melarang penjualan dan penyalaan petasan tahun ini untuk mengendalikan tingkat polusi. Hanya saja, aturan itu tidak membuat warga New Delhi dan tetap menyalakan petasan untuk merayakan Diwali. 

Mereka berpendapat bahwa petasan Diwali menjadi bagian intrinsik dari perayaan dan tidak bisa disalahkan atas udara berbahaya, karena New Delhi sudah mengalami polusi yang sangat parah sepanjang tahunnya. 

Sekadar informasi, India sendiri mempunyai kualitas udara terburuk di dunia. Di mana, terdapat sebanyak 22 dari 30 kota paling tercemar di dunia ada di negara tersebut. Bahkan, para ahli mengatakan bahwa udara beracun yang ada di India membunuh lebih dari 1 juta orang setiap tahunnya. 

Jadi, menurut kamu gimana guys, apakah penyalaan petasan adalah hal yang tepat untuk dilakukan saat perayaan Diwali, meski kualitas udara sudah memburuk? Apakah hal itu seharusnya tidak dilakukan? Tulis pendapat kamu di kolom komentar ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X