Serunya Camping di Pinggir Danau Buyan dengan View Sunset Bali

- Selasa, 20 Juni 2023 | 10:46 WIB
Serunya camping di tepi Danau Buyan, Bali. (Z Creators/Annisha Bharati).
Serunya camping di tepi Danau Buyan, Bali. (Z Creators/Annisha Bharati).

Berkemah atau camping di tepi danau bisa jadi salah satu list yang wajib kalian lakukan saat ke Bali. Sebuah danau di bedugul Bali bernama Danau Buyan menjadi area camping yang menarik. 

Danau Buyan, memiliki panorama yang sangat indah yaitu dengan hamparan danaunya yang luas, ditambah lagi dengan adanya pegunungan membuat destinasi Danau Buyan ini menjadi lebih indah. 

-
Serunya camping di tepi Danau Buyan, Bali. (Z Creators/Annisha Bharati).

Buat kalian yang bingung mau ngelakuin aktivitas di hari libur, camping adalah alternatif untuk mengisi waktu yang menyenangkan, selain menikmati suasana alam yang segar dan udara yang bersih dapat mengurangi stres dan tekanan ditengah kesibukan yang ada.

Baca Juga: Serunya Camping Rasa Hotel di Lembah Indah Malang, Viewnya Gunung Kawi

Kalau kalian datang pada sore hari yang cerah, maka kalian bisa menikmati sunset yang indah dengan suasana yang tenang dan hawa yang dingin sambil camping. Tenang saja, tiket masuknya sangat terjangkau mulai dari Rp. 20.000 - Rp. 30.000 saja. 

-
Serunya camping di tepi Danau Buyan, Bali. (Z Creators/Annisha Bharati).

Kalian bisa membawa tenda sendiri tanpa tambahan biaya. Bagaimana kalau tidak bawa? Di sini tersedia penyewaan tenda lengkap yang bisa di isi oleh 4 orang. Kalian akan mendapat tenda, bantal, selimut, lampu dan kayu bakar dengan harga Rp.150.000. 

Jangan khawatir juga disini tetap ada jaringan dan listrik. Untuk kamar mandinya sendiri cukup bersih, kalian bisa nyaman mandi dan buang air meski sedang camping. 

-
Serunya camping di tepi Danau Buyan, Bali. (Z Creators/Annisha Bharati).

Baca Juga: Lake Kournas: Danau Alami yang Punya Keindahan Alam & Nilai Sejarah di Pulau Kreta Yunani

Buat kalian yang tertarik menginap, bisa menghubungi pihak pengelola atau langsung datang ke Danau Buyan yang berada di Bedugul, Bali. Hebatnya, tempat ini dikelola dengan apik oleh badan pengembangan pariwisata adat setempat. 

-
Serunya camping di tepi Danau Buyan, Bali. (Z Creators/Annisha Bharati).

 

Artikel Menarik Lainnya:

Konten ini adalah kiriman dari Z Creators Indozone.Yuk bikin cerita dan konten serumu serta dapatkan berbagai reward menarik! Let's join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X