Naik Kapal Gratis, Bisa Ngopi dan Melepas Rindu Viewnya Jembatan Suramadu

- Senin, 21 Februari 2022 | 16:06 WIB
Wisata ke Kapal Rindu dengan view Jembatan Suramadu (Ahsani Taqwim/IDZ Creators)
Wisata ke Kapal Rindu dengan view Jembatan Suramadu (Ahsani Taqwim/IDZ Creators)

Wisata Madura memang enggak sepopuler Bali, Malang atau Yogyakarta. Tapi enggak sedikit wisatawan mampir ke Madura untuk menikmati potensi wisatanya.

Salah satu yang wajib dikunjungi kalau ke Madura adalah Dermaga Rindu yang masuknya tanpa biaya alias gratis.

-
Dermaga Rindu yang sempat viral di Madura (Ahsani Taqwim/IDZ Creators)

Masuk ke dermaga ini kamu disuguhkan jalanan layaknya dermaga namun dihiasi oleh lampion serta bunga yang sangat indah.

Dermaga Rindu yang diresmikan 14 Desember 2020 lalu ini sempat ngehits dan viral di media sosial karena berbeda dari tempat wisata lainnya di Madura.

-
Kafe ala kapal bersandar di Dermaga Rindu (Ahsani Taqwim/IDZ Creators)

Di Dermaga Rindu, ada kafe yang berbentuk kapal bernama Kapal Rindu dengan view Jembatan Suramadu. Terdiri dari dua lantai, Kapal Rindu juga punya setir kendali layaknya kapal sebenarnya.

Makan atau minum di kafe ini enggak bikin kantong bolong, karena harga menunya mulai Rp10 ribu-Rp40 ribu saja per porsinya.

-
Tempat nongkrong favorit dengan view Jembatan Suramadu (Ahsani Taqwim/IDZ Creators)

Kapal Rindu punya daya tarik yang enggak ada di tempat lain. Karena dari kafe ini kamu bisa melihat indahnya Jembatan Suramadu serta kota Surabaya yang memanjakan mata.

Cantik di siang hari, kafe ini juga menawan di malam hari karena banyak kerlip lampu yang menerangi.

-
Kapal Rindu semakin cantik di malam hari (Ahsani Taqwim/IDZ Creators)

Selain menikmati wisata di Dermaga Rindu, kamu juga bisa mengelilingi Jembatan Suramadu dengan naik perahu nelayan yang tersedia sebanyak 20 unit.

Berlokasi di Desa Kesek, Kecamatan Labeng, Kabupaten Bangkalan, Madura, dulunya tempat ini bernama Wisata Alam Kesek yang akhirnya berganti menjadi Wisata Dermaga Rindu.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini 

-
IDZ Creators

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X