Mau Mudik Lebaran 2022? Simak 10 Tips Versi Mabes Polri agar Aman dalam Perjalanan

- Sabtu, 23 April 2022 | 15:30 WIB
Sejumlah pemudik berada di sebuah stasiun kereta api. (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/aww)
Sejumlah pemudik berada di sebuah stasiun kereta api. (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/aww)

Jelang Idul Fitri 2022, sebagian masyarakat mulai melakukan mudik ke kampung halaman yang sudah lama tidak dikunjungi karena terhalang pandemi COVID-19. Namun tahun ini, pemerintah akhirnya memperbolehkan masyarakat untuk mudik.

Agar tetap aman dan sehat selama perjalanan mudik, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Salah satu yang harus diperhatikan ialah tips yang dibagikan Mabes Polri.

Mabes Polri memberikan tips-tips mudik lebaran agar aman dan sehat selama di perjalanan. Tercatat, ada sebanyak 10 tips yang disampaikan Mabes Polri.

Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo menyebut tips yang pertama yakni masyarakat tidak lupa mengunci rumah saat ditinggal mudik. Kedua, tak lupa menginformasikan ke tetangga sekitar jika warga tersebut hendak mudik.

"Tiga, dapat juga diinfokan kepada Bhabinkamtibmas untuk didatakan. Keempat, apabila menggunakan kendaraan pribadi harus dicek semua kendaraan yang akan digunakan demi keselamatan di jalan," kata Irjen Dedi dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Jakarta, Sabtu (23/5/2022).

Tips yang kelima, jika masyarakat menaiki mode transportasi umum, Polri mengimbau masyarakat memperhatikan barang bawaannya dan tidak membawa barang-barang berharga secara berlebihan.

Baca juga: Pria Ini Nekat Mudik Bersepeda dari Papua ke Palopo, Sulsel! Butuh Berapa Lama?

Tips keenam yakni berkaitan dengan COVID-19. Masyarakat diharapkan wajib melaksanakan vaksinasi booster sebelum mudik.

"Saat berkendaraan patuhi rambu-rambu lalu lintas. lstirahatlah di rest area yang ada. Bila mengalami gangguan di jalan bisa menghubungi pos pam atau pos pelayanan kepolisian di jalur mudik," kata Dedi.

"Terakhir, tetap disipilin prokes dalam berkegiatan. Mari wujudkan mudik aman, sehat dan bahagia," pungkas Dedi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X