Masuki Libur Akhir Tahun, Penumpang Kapal ke Sabang Alami Lonjakan

- Rabu, 23 Desember 2020 | 11:36 WIB
Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh, Aceh. (ANTARA FOTO/Ampelsa)
Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh, Aceh. (ANTARA FOTO/Ampelsa)

Memasuki liburan akhir tahun 2020, penumpang kapal dari pelabuhan Ulee Lheue Banda Aceh menuju Kota Sabang dilaporkan mengalami peningkatan.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Pelabuhan Ulee Lheue Adrian seperti dilansir dari Antara, Rabu (23/12/2020).

"Iya penumpang dari pelabuhan mulai mengalami peningkatan sejak beberapa hari terakhir," kata Adrian.

Dikatakan bahwa pada tanggal 7 hingga 13 Desember 2020 jumlah penumpang dari Banda Aceh menuju Sabang sebanyak 5.399 orang. 

Kemudian, lonjakan penumpang mulai terlihat pada 14 sampai 20 Desember 2020 yakni sebanyak 7.984 orang.

Mengingat sudah terjadi lonjakan penumpang, pihak pelabuhan terpaksa harus menambah kembali jadwal keberangkatan baik itu untuk kapal cepat maupun kapal lambat (feri) dari biasanya.

"Jadwal keberangkatan kapal lambat (normal 2 kali) dan kapal cepat bertambah satu kali (normal 4 kali) dalam 1 hari," ujarnya.

Adrian memperkirakan, jumlah penumpang ke Sabang ini akan terus meningkat dalam beberapa hari ke depan hingga penghujung tahun.

"Kalau dilihat dari lonjakan penumpang dalam beberapa hari ini, akan ada kemungkinan penumpang terus bertambah," kata Adrian.

Kendati demikian, para penumpang tetap diwajibkan memenuhi standar protokol kesehatan sebelum naik ke kapal serta dilakukan pengecekan suhu tubuh.

Bagi penumpang yang memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Aceh cukup menunjukkan surat kesehatan. 

Sedangkan wisatawan dari luar Aceh wajib membawa surat non reaktif Covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan rapid test.

"Masih sesuai protokol kesehatan menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak, jika tidak memenuhi semua persyaratan itu tidak diizinkan berangkat," pungkas Adrian.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X